5 Rekomendasi Film Natal Tebaik, Salah Satunya Jingle Jangle: A Christmas Journey

20 Desember 2020, 15:31 WIB
Film bertemakan Natal 'Jingle Jangle: A Christmas Journey' yang dirilis pada 13 November 2020.* //Instagram @jinglejanglenetflixfilm

PR TASIKMALAYA - Lima hari lagi, umat Nasrani akan merayakan suka cita Natal yang biasa diperingati setiap tanggal 25 Desember.

Namun, perayaan Natal tahun ini sedikit berbeda, sebab dirayakan di tengah pandemi, di mana tak boleh ada kerumunan.

Meski demikian, sebuah hari raya tetap harus diselenggarakan dengan istimewa. Misalnya dengan sekedar berkumpul bersama keluarga di rumah.

Baca Juga: Diminta Berantas Radikalisme, Ridwan Kamil: NKRI dan Pancasila adalah Jalan Ninja Kami

Ada kalanya, di saat berkumpul dalam suasana yang istimewa di hari raya, kita membutuhkan tontonan yang menarik dan tentunya sesuai untuk disaksikan bersama anak-anak.

Tak perlu khawatir. Dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, dari situs The Oprah Magazine, berikut ini adalah lima film terbaik bertemakan hari raya natal yang bisa Anda tonton dengan keluarga.

1. Rise of the Guardians

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Benarkah Pesepakbola Cristiano Ronaldo Jadi Mualaf?

Film ini mengisahkan tentang para penjaga abadi seperti Sinterklas, Kelinci Paskah, dan Peri Gigi yang bertugas untuk melindungi anak-anak di seluruh dunia dari kegelapan dan keputusasaan.

Namun, seorang penjahat bernama Pitch Black berencana untuk menggulingkan para Penjaga dengan melenyapkan keyakinan anak-anak terhadap mereka.

Kemudian, seorang roh musim dingin bernama Jack Frost muncul, menggagalkan rencana Pitch Black, dan menyelamatkan para Penjaga.

Baca Juga: Soal Kabar Kunjungan Kedubes Jerman ke Markas FPI, Ferdinand: BIN Harus Pantau ini

 Film animasi dengan rating 7,3 di IMDb ini, disukai oleh 92% pengguna Google, dengan sederet aktor seperti Chris Pine, Hugh Jackman, Isla Fisher, Alec Baldwin, dan Jude Law yang menjadi pengisi suara tokoh-tokohnya.

2. The Christmas Chronicles

Sepasang kakak beradik Kate dan Teddy Pierce menyusun rencana untuk memotret Sinterklas pada malam Natal.

Baca Juga: Uji Coba Bahan Peledak dan Senpi, Upik Lawanga Gunakan Air untuk Redam Suara

Ketika rencananya berjalan kacau, mereka justru bertemu dengan Saint Nick yang sedikit periang dengan para elfnya dan mengarungi perjalanan menakjubkan yang hanya bisa diimpikan anak-anak lain.

Film yang dirilis pada tahun 2018 dengan peringkat 7,1 di IMDb dan disukai oleh 95% penontonnya ini, dibintangi oleh aktor ternama seperti Kurt Russel dan Goldie Hawn yang berperan sebagai Santa Clause dan Mrs. Clause.

3. The Santa Clause

Baca Juga: Razia Tempat Hiburan Malam, Tim Gabungan Sosialisasikan Peraturan Wali Kota Bandung

Film ini dirilis tahun 1994 dan mengisahkan tentang seorang pria bernama Scott Calvin yang mendapati Sinterklas terjatuh dari atap rumahnya saat malam natal. Kemudian, secara tiba-tiba dia setuju untuk menjadi Sinterklas yang baru.

Dibintangi oleh Tim Allen dan Eric Lloyd, The Santa Clause disukai oleh 93% penontonnya dan memperoleh rating 6,5 di situs film IMDb.

4. The Polar Express

Dibintangi Tom Hanks dan Daryl Sabara sebagai pengisi suara, film animasi yang dirilis pada bulan Oktober 2004 ini menceritakan tentang seorang anak laki-laki yang menaiki sebuah kereta.

Baca Juga: Tersangka Curanmor Dibekuk Polda Bali, Polisi Amankan Barang Bukti Belasan Unit Motor

Kereta misterius tersebut membawanya dalam perjalanan yang tak terlupakan menuju Kutub Utara bersama banyak anak-anak lain untuk menemui Sinterklas.

Film yang cukup terkenal ini mendapat rating 6,6 di situs IMDb dan disukai oleh 92% penontonnya.

5. Jingle Jangle: A Christmas Journey

Baca Juga: Tiga Orang Calo Tes Cepat Covid-19 Diamankan oleh Petugas Gabungan di Stasiun Senen

Film yang baru dirilis pada 13 November lalu. Sebuah film musikal tentang seorang pembuat mainan di dunia imajinasi bersama cucunya yang senang berpetualang, dan penemuan ajaib yang memiliki kekuatan untuk mengubah hidup mereka selamanya.

Film ini mendapat rating nyaris sempurna dari Rotten Tomatoes dengan nilai 90% dan disukai oleh 88% pengguna Google yang telah menyaksikannya.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: The Oprah Magazine

Tags

Terkini

Terpopuler