Targetkan Pemulihan Ekonomi Pascapandemi, KEK Singasari Malang Kembangkan Mutu Pelayanan

- 14 Oktober 2020, 11:50 WIB
Pertemuan pengelola KEK Singasari dengan Diah Natalisa, Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).
Pertemuan pengelola KEK Singasari dengan Diah Natalisa, Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB). /

PR TASIKMALAYA - Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Singhasari di Malang, Jawa Timur, memegang nilai asal-usul budaya kerajaan yang luhur.

Bahkan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) juga berlokasi di wilayah Malang. Keistimewaan tersebut diharapkan dapat memberikan hasil yang berlipat ganda untuk penduduk setempat dan pemerintah daerah.

KEK Singhasari yang meliputi luas 120,3 hektare ini, diperkirakan akan menarik investasi dengan jumlah Rp 11,92 triliun serta dapat menampung 6.863 tenaga kerja sampai dengan tahun 2030.

Baca Juga: Omnibus Law Masih Ditolak Rakyat, Ida Fauziyah Jelaskan Urgensi dan Manfaat RUU Cipta Kerja

“Dengan adanya KEK singasari diharapkan dapat memberikan dampak multiplier dan kami membantu agar pelayanan, baik perizinan atau lainnya, dapat lebih baik dan dapat mendukung terwujudnya KEK dari sisi kebijakan pelayanan publik, sehingga akan mendapat akselerasi dan in line dengan KEK Singhasari,” Diah Natalisa, Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), menuturkan ketika menyambangi KEK Singhasari di Malang pada hari Selasa, 13 Oktober 2020.

Kawasan yang terletak di TNBTS dan peninggalan wilayah Kerajaan Singhasari ini membentuk kualitas geostrategis khusus sektor pariwisata bertemakan heritage and historical tourism.

Konsep KEK dicadangkan sebagai sentral pariwisata dan industri kreatif digital dengan meningkatkan platform digital ekonomi.

Baca Juga: Ayahnya Tengah Cari Udang, Seorang Bocah Tewas Dibunuh Karena Bela Sang Ibu yang Diperkosa Residivis

Pengurus KEK ini pun nantinya akan membangun Singhasari Integrate Digital Ecosystem yang terdiri dari Cloud Center Innovation, Digital Valley, dan Game and Animation Factory. Area ini diharapkan dapat membentuk ekosistem digital terpadu.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Menpan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x