Virus Corona Berhasil Tembus NASA, Pengiriman Astronaut ke Bulan Terganggu

- 23 Maret 2020, 11:27 WIB
 ILUSTRASI. National Aeoronautics and Space Adiministration (NASA).
ILUSTRASI. National Aeoronautics and Space Adiministration (NASA). /Pixabay/ PIRO4D

Penghentian kerja dalam menghadapi pandemi COVID-19 datang ketika para insinyur berlomba untuk menyelesaikan persiapan untuk uji tanah pertama dengan semua mesin roket musim panas ini.

Tetapi, Pusat Stennis NASA dan Michoud Assembly Facility menyerukan penghentian sementara, setelah seorang karyawan didiagnosis dengan virus tersebut.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Presiden Rusia Sebar Ratusan Singa di Jalanan agar Warganya Tetap di Rumah? Tinjau Kebenarannya

Perintah itu akhirnya mengerem jadwal NASA untuk mengembalikan astronot ke permukaan Bulan pada tahun 2024, sebuah pencapaian yang dipandang sebagai batu loncatan untuk eksplorasi manusia di Mars.

Sebelumnya, seperti dilansir Kantor Berita Antara, Kepala NASA Jim Bridenstine, lewat pernyataan tertulis, mengatakan ia menutup pabrik pembuat roket Michoud Assembly Facility di New Orleans dan Stennis Space Center dekat Hancock County, Mississippi, karena tingginya jumlah kasus positif COVID-19 di wilayah tersebut.

"Kami mengetahui penutupan itu akan berdampak pada misi NASA, tetapi selagi tim bekerja menganalisa gambaran lengkap dan meminimalisir risiko, buat kami, prioritas utama adalah kesehatan dan keamanan pegawai NASA," kata Bridenstine.***

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x