Tragedi Stadion Kanjuruhan, Presiden Arema FC Siap Tanggung Jawab Penuh

- 3 Oktober 2022, 18:31 WIB
Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana mengatakan akan bertanggung jawab atas tragedi di Stadion Kanjuruhan.
Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana mengatakan akan bertanggung jawab atas tragedi di Stadion Kanjuruhan. /Instagram.com/@juragan_99

PR TASIKMALAYA - Tragedi kerusuhan yang mengakibatkan ratusan korban jiwa di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu, 1 Oktober 2022 masih jadi perhatian publik.

Terkait kasus tersebut Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana menyatakan dirinya siap bertanggung jawab penuh atas tragedi itu.

Gilang menyebut, pihaknya akan memberikan bantuan dan santunan kepada para korban.

"Kami datang memberikan bantuan, santunan dan semangat kepada mereka," ujar Gilang.

Baca Juga: Baim Wong Minta Maaf Usai Bikin Konten Prank KDRT, Suami Paula Verhoeven: Tolong Tegur Saya Terus

Selain itu Crazy Rich di kota malang itu mengatakan Tim nya siap menerima sanksi baik dari PSSI ataupun dari pemerintah.

"Saya siap menerima apapun. Sanksi apapun yang akan didapatkan. Saya tidak ada maksud mencari uang. Selama jadi presiden tidak ada satu rupiah masuk ke rekening," ujar Gilang.

"Maka tidak boleh ada lagi nyawa yang hilang. Semoga jadi pelajaran dan diambil hikmah," sambungnya dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara Senin, 3 Oktober 2022.

Diberitakan sebelumnya, tragedi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu, 1 Oktober 2022.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x