Tagar Anies for Presiden 2024 Ramai di Twitter, Yunarto Wijaya: #PresidenFPI

- 19 November 2020, 21:44 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. //Hafidz Mubarak A//ANTARA FOTO

PR TASIKMALAYA - Tagar #AniesforPresiden2024 kini ramai di Twitter. Hal ini merupakan bentuk dukungan Ormas Front Pembela Islam (FPI) terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk maju dalam Pemilihan Presiden 2024 mendatang.

Dukungan tersebut pertama kali diramaikan oleh akun resmi FPI @DPPFPI_ID pada Rabu, 18 November 2020 kemarin.

"#Anies4PresidenRI2024. Gasssss..... Guncang Istana!" kata akun DPP FPI.

Baca Juga: Divonis Hukuman 14 Bulan Penjara, Jerinx SID dan Tim Kuasa Hukum: Kami Berfikir Dulu

Tidak hanya itu, FPI juga menyebutkan sejumlah pencapaian dan penghargaan Anies Baswedan selama menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta lewat unggahan beberapa foto di laman Twitter DPP FPI.

"Kemarin dapat panggilan. Hari ini dapat penghargaan. #AniesForPresidenRI2024,” tulis akun Twitter DPP FPI dalam unggahan yang lainnya.

Menanggapi kemunculan dan ramainya tagar tersebut, Direktur Eksekutif Chakta Politika Yunarto Wijaya memberikan komentar yang berupa sindiran melalui akun Twitternya dengan menuliskan tagar "#PresidenFPI" pada Kamis, 19 November 2020.

Selain itu, Yunarto Wijaya juga menuliskan sindiran yang tujukan pada akun robot atau akun anonim yang memainkan tagar Anies Baswedan.

"Bot anies for presiden dari pagi banyak amat diblast," ujar Yunarto Wijaya.

Baca Juga: Mendagri Instruksi Pencopotan Kepala Daerah yang Langgar Prokes Covid-19, DPRD: Jangan Asal Copot!

Diketahui sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi salah satu pihak yang diminta pertanggungjawaban atas kegiatan Peringata Maulid Nabi Muhammad yang digelar oleh massa FPI pada 14 November 2020 lalu di Petamburan.

Memiliki hubungan yang baik, Gubernur Anies Baswedan juga diketahui menjadi salah satu pejabat pemerintah yang turut serta melakukan silaturahmi pada saat kepulangan Habib Rizieq Sahihab yang dihadiri oleh ribuan orang hingga melumpuhkan jalur transportasi di Kawasan Bandara Soekarno Hatta 10 November 2020 lalu.

Namun demikian, meski namanya kini tengah menjadi perbincangan di kalangan publik terkait beberapa isu yang terjadi saat ini, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan selama masa kepemimpinannya diketahui berhasil meraih sejumlah penghargaan seperti penghargaan Sustainable Transport Award atau STA 2021 yang diberikan oleh Institute for Transportation & Development Policy (ITDP).

Baca Juga: Pagi vs Sore Hari, Mana Waktu Terbaik Menyiram Tanaman?

Adapun penghargaan terbaru yang diraih Pemerintah Provinsi DKI Jakarta adalah Penghargaan Indonesia Government Procurement Award yang diselenggarakan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa (LKPP) Republik Indonesia Rabu, 18 November 2020 kemarin.

 

***

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x