Sempat Berniat Bantu Kepulangan Rizieq Shihab, Mahfud MD Justru Mengaku Dapat Video Sumpah

- 9 November 2020, 17:25 WIB
 Kolase foto Fadli Zon dan Mahfud MD/ Serangnews.com
Kolase foto Fadli Zon dan Mahfud MD/ Serangnews.com /

PR TASIKMALAYA - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD mengaku sempat berniat membantu kepulangan Habib Rizieq Shihab.

Namun, Mahfud mengurungkan niatnya usai niat baiknya justru dibalas dengan kiriman video sumpah dari Ketua Front Pembela Islam tersebut.

Dalam video berdurasi 18 detik, Habib Rizieq mengaku tak membutuhkan bantuan pemerintah soal kepulangannya ke Indonesia.

Baca Juga: Miles Films Produksi ‘Paranoia’, Dibintangi Nirina Zubir hingga Nicholas Saputra

Pernyataan Mahfud pun mendapat tanggapan dari Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon.

Fadli sempat menyindir pemerintah soal bantuan hukum yang diterima predator seks, Reynhard Sinaga di Inggris, tetapi HRS malah terkesan dipojokan.

"Pak Fadli Zon, awal2 saya jadi menkopolhukam sy sdh mencoba menghubungi teman2 yg dekat dgn Rizieq. Maksud sy akan membantu jika diperlukan.

Baca Juga: Diminta Mengundurkan Diri dari Fantastic Beasts, Johnny Depp Tulis Pesan Menyentuh

"Tapi sy dikirimi video sumpah bhw dia tak mau bantuan pemerintah. Coba lihat ini. Bgmn kalau kita mau membantu tapi ditolak? Kok salah trs?," jawab Mahfud.

Jawaban Mahfud pun dibalas kembali oleh Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia periode 2014-2019 tersebut.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @mohmahfudmd Twitter @fadlizon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x