Jangan Golput, Gunakan Hak Suara Pemilu 2024 untuk Tentukan Masa Depan Indonesia

- 13 Februari 2024, 08:05 WIB
Ilustrasi Surat Suara-Cek Segera ini Daftar Caleg Dapil 4 Kuningan atau DCT dari Partai Buruh, Partai Perindo hingga Partai Nasdem di Pemilu 2024.*
Ilustrasi Surat Suara-Cek Segera ini Daftar Caleg Dapil 4 Kuningan atau DCT dari Partai Buruh, Partai Perindo hingga Partai Nasdem di Pemilu 2024.* /

PR TASIKMALAYA - Jelang kontestasi Pemilu 2024, Peneliti Utama Pusat Riset Politik Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Firman Noor memaparkan soal penggunaan hak suara.

Menurut Firman, penggunaan hak suara dalam Pemilu 2024 akan menentukan masa depan generasi selanjutnya di Indonesia.

Ia menilai masyarakat punya tugas untuk tentukan nasib bangsa dan negara dalam Pemilu 2024 dengan cara memilih calon presiden dan wakil presiden serta wakil rakyat pada tingkat pusat maupun daerah.

"Tentu saja seluruh warga negara Indonesia (WNI), sebaiknya harus menggunakan hak pilihnya ya, agar dia dapat menentukan arah kebangsaan Indonesia ke depan," kata Firman pada 12 Februari 2024.

Baca Juga: Sisi Unik Penggunaan Paku Jadi Alat Pencoblosan Surat Suara, Termasuk di Pemilu 2024

Dirangkum PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA, ia mengatakan jika masyarakat yang memiliki hak suara diminta untuk menggunakan kesempatan itu.

Menggunakan hak suara berarti ikut dalam menentukan nasib Indonesia, melalui pilihan pasangan calon dan wakil rakyat.

Kemudian, kata dia, hasil Pemilu 2024 akan melahirkan pemimpin baru yang akan menyusun atau membuat kebijakan untuk pembangunan jangka panjang.

"Pemerintahan yang terpilih, akan membentuk Indonesia apakah jauh lebih baik ke depan, bisa biasa-biasa saja atau lebih buruk," kata dia.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x