Surya Paloh: Saya Hormati Proses Hukum Johnny G Plate

- 17 Mei 2023, 19:27 WIB
Begini kata Surya Paloh mengenai penangkapan Menkominfo Johnny G Plate atas kasus dugaan korupsi.
Begini kata Surya Paloh mengenai penangkapan Menkominfo Johnny G Plate atas kasus dugaan korupsi. //ANTARA//HO-Kemkominfo/am.

Baca Juga: Terungkap Tiga Petunjuk yang Membuat Penggemar Berantisipasi untuk Drakor 'Doctor Cha' yang Semakin Membara!

“Bantuan hukum wajib. Kawan-kawan di luar partai saja minta bantuan, kita kasih, apalagi sekretaris jenderal partai. Ini kewajiban kita untuk memberikannya,” Kata Paloh.

Diberitakan sebelumnya, Johnny G Plate ditangkap oleh pihak Kejaksaan Agung atau Kejagung pada 17 Mei 2023.

Diketahui, Johnny G Plate ditangkap karena ada dugaan korupsi penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2020 sampai dengan 2022.

Direktur Penyidikan Jampidsus Kejagung Kuntadi membenarkan hal terkait penangkapan Johnny G Plate.

Baca Juga: Jadwal PPDB 2023 Jenjang SMA, SMK dan SLB di Jawa Barat Tahap 1 dan 2, Catat Tanggalnya

"Hari ini kami dari Dirdik Kejagung telah melakukan pemanggilan kembali saudara JP (Johnny G Plate) untuk saksi ketiga kali.

Telah terdapat cukup bukti bahwa yang bersangkutan diduga terlibat di dalam peristiwa tindak pidana korupsi pembangunan BTS 4G," ujar Kejagung Kuntadi.

Setelah Johnny G Plate resmi ditangkap oleh Kejaksaan Agung, Menkominfo itu akan ditahan ditahan di Rumah Tahanan Kejagung cabang Salemba, Jakarta Pusat.***

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah