Dianiaya Anak Pejabat, David hingga Kini Masih Belum Sadarkan Diri

- 25 Februari 2023, 06:46 WIB
 Menteri Agama Gus Yaqut saat menjenguk David korban penganiayaan
Menteri Agama Gus Yaqut saat menjenguk David korban penganiayaan /Instagram/@gusyaqut/

PR TASIKMALAYA - David Ozora (17) merupakan korban penganiayaan yang dilakukan anak pejabat Direktorat Jendral Pajak (DJP), Dandy (20). Saat ini, korban belum sadarkan diri sejak peristiwa tersebut pada Senin, 20 Februari 2023. 

Banyak warganet yang merasa prihatin atas kejadian tersebut. David dikenal sebagai remaja yang pendiam dan rajin beribadah. Pasalnya, David pernah mengenyam pendidikan di Pesantren Inggris Assalam yang terletak di Jalan Terobosan, Desa Pasirangin, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. 

Kejadian penganiayaan dilakukan oleh Dandy pada Senin, 20 Februari 2023. Diduga Dandy merupakan pacar dari Agnes yang merupakan mantan pacar David. Penganiayaan yang dilakukan membuat David tak sadarkan diri hingga masuk ICU. 

Terhitung sudah lima hari sejak peristiwa penganiayaan yang dialami David, membuatnya tidak sadarkan diri. Saat ini, David masih dirawat di ruang ICU RS. Mayapada, Kuningan, Jakarta Selatan. 

Baca Juga: Kumpulan Doa Hujan, Lengkap dengan Latin dan Artinya

Dikutip dari ANTARA, paman dari korban, Rustam menyerahkan seluruh kasus penganiayaan tersebut didampingi oleh badan hukum Gerakan Pemuda Ansor serta dibantu pihak kepolisian sebagai penegak hukum. 

"Pokoknya kita lebih fokus ke kesembuhan David karena ini sudah hampir lima hari kan belum ada perkembangan." ujar Rustam. 

Keluarga korban sampai saat ini masih memantau perkembangan David yang berada di ruang ICU.

Rustam mengatakan hingga kini pihak keluarga korban terus menjaga dan hanya bisa memantau dari luar ruangan, selain itu dirinya turut mendampingi orang tua korban sejak hari pertama anaknya dirawat. 

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x