Bersandar di Dinding Tanah Galian, 4 Pekerja Proyek Pembangunan Rumah di Sleman Tertimbun Tanah

- 3 Januari 2023, 07:37 WIB
Ilustrasi garis polisi. Empat orang pekerja proyek pembangunan perumahan di Sleman, Yogyakarta tertimbun tanah galian saat bersandar di dinding.
Ilustrasi garis polisi. Empat orang pekerja proyek pembangunan perumahan di Sleman, Yogyakarta tertimbun tanah galian saat bersandar di dinding. /Pixabay/hunt-er

Tiga orang berhasil dievakuasi oleh tim penyelamat.

Namun, satu orang diantaranya dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit.

Sedangkan satu orang lagi yang diketahui berasal dari Klaten, Jawa Tengah bernama Surya masih dalam pencarian.

Baca Juga: Tes IQ: Lihat Berapa Perbedaan dalam Gambar? Cuma si Cerdas yang Dapat Mengenalinya

Tim Basarnas Yogyakarta yang melibatkan K9 Polda DIY menerjunkan satu anjing pelacak untuk mencari korban yang masih tertimbun.

Pencarian yang dilakukan masih menggunakan alat manual mengingat kondisi tanah yang masih labil.

Pada pukul 21.20 WIB pencarian terpaksa dihentikan dikarenakan mulai turun hujan di lokasi kejadian dan akan dilanjutkan pada Selasa pagi, 3 Januari 2023.

Baca Juga: Cek Fakta: KPK Jemput Paksa Khofifah Indar Parawansa untuk Jegal Anies Baswedan?

"Untuk sampai pada malam ini belum bisa kita ketemukan dikarenakan juga beberapa faktor, terutama juga dari tanahnya sendiri masih labil dan ini mulai turun hujan, jadi kita putuskan operasi sars diputuskan sementara dan kita akan lanjutkan besok pagi," ujar Dedi Prasetya, Rescuer Basarnas Yogyakarta.***

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah