Prof. Yudian: Budaya dan Sejarah Sosial Politik Aceh Mampu Bangun Semangat Patriotisme

- 8 November 2022, 16:17 WIB
Prof. Yudian menyebut jika budaya dan sejarah sosial politik Aceh mampu membangun semangat patriotisme.*
Prof. Yudian menyebut jika budaya dan sejarah sosial politik Aceh mampu membangun semangat patriotisme.* /

PR TASIKMALAYA - Prof. Yudian mengunjungi Aceh untuk napak tilas dan ziarah ke makam Sultan Iskandar Muda pada Selasa, 8 November 2022.

Acara napak tilas Prof. Yudian ke makan Sultan Iskandar Muda itu didampingi oleh Deputi Bidang Sosialisasi, Komunikasi, dan Jaringan BPIP, Ir. Prakoso, M.M.

Prof. Yudian menyebut, peran Sultan Iskandar Muda bagi nusantara, khususnya Aceh yakni mendistribusikan pala dan cengkeh ke berbagai penjuru dunia.

"Aceh juga dikenal memiliki budaya dan garis sejarah sosial politik yang berwarna. Sejarah inilah yang mampu membangun semangat patriotisme tidak hanya dimiliki oleh kaum laki-laki, tetapi juga perempuan," kata Prof. Yudian.

Baca Juga: Spy X Family Season 2 Episode 19 Tayang Kapan, Jam Berapa, dan Nonton Streaming Sub Indo di Mana?

"Perempuan tidak hanya berkontribusi dalam urusan domestik, perempuan Aceh adalah salah satu contoh peradaban yang unggul yang mampu menghimpun kekuatannya untuk menopang perlawanan laki-laki yang saat itu sedang terseok-seok," sambungnya.

Prof. Yudian juga bahkan menyebut banyaknya pahlawan perempuan asal Aceh yang memiliki daya juang dan semangat melawan penjajah.

Karakter inilah yang kemudian diwarisi oleh Cut Meutia, Pocut Meurah, Pocut Baren, Teungku Fakinah, dan Cut Nyak Dien untuk melanjutkan perjuangan masyarakat Aceh keluar dari jeratan kolonialisme dan imperialisme.

Hal tersebut sekaligus mendukung perjuangan-perjuangan yang dilakukan oleh kaum laki-laki seperti, Sultan Iskandar Muda, Teuku Umar, Teuku Cik di Tiro, dan yang lainnya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Mungkinkah Anda Orang Manipulatif? Pilih Pohon untuk Mengungkapnya

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x