Sidang Terdakwa Kasus Pembunuhan Brigadir J Berlangsung, KY Pantau Persidangan

- 17 Oktober 2022, 11:10 WIB
Komisi Yudisial (KY) memantau langsung sidang kasus pembunuhan Brigadir J, Senin, 17 Oktober 2022 di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.*
Komisi Yudisial (KY) memantau langsung sidang kasus pembunuhan Brigadir J, Senin, 17 Oktober 2022 di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.* /PMJ

PR TASIKMALAYA - Persidangan terhadap para tersangka dalam kasus pembunuhan Brigadir J tengah berlangsung Senin, 17 Oktober 2022 di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Dalam persidangan kasus pembunuhan Brigadir J juga turut dihadiri perwakilan dari Komisi Yudisial (KY) Taufiq HZ untuk memantau persidangan tersebut.

"Kehadiran kami adalah melakukan pemantauan (persidangan kasus pembunuhan Brigadir J). Saya kira sesuai UU bahwa Komisi Yudisial melakukan pemantauan terhadap persidangan, terutama persidangan yang menarik perhatian masyarakat," kata Wakil Ketua Komisi Yudisial (KY), Taufiq HZ di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Taufiq menyebut dalam kehadiranya dalam persidangan kasus pembunuhan Brigadir J ke PN Jaksel, bersama enam anggota KY yang dibagi menjadi dua tim.

Baca Juga: Cegah Stroke dan Turunkan Tekanan Darah dengan Lakukan ini

Lanjut Taufiq, selain itu kehadiran Komisi Yudisial (KY) di PN Jaksel yakni juga untuk memantau hakim yang bertugas dalam persidangan.

"Intinya kita lakukan pemantauan hakim, laksanakan tugas sesuai UU, tak lakukan pelanggaran kode etik dan pedoman dan perilaku hakim," ujar Taufiq menegaskan dikutip PikiranRakyat-Tasikmalkaya.com dari PMJ Senin, 17 Oktober 2022.

Diberitakan sebelumnya, PN Jaksel mengumumkan akan digelarnya kasus pembunuhan brigadir J Senin, 17 Oktober 2022.

Sidang perdana tersangka kasus pembunuhan Brigadir J ini diketuai Majelis Wahyu Iman Santosa, dan dua anggota lainnya yakni Morgan Simanjuntak dan Alimin Ribut Sujono.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Lihat Mata atau Tangan? Pilihannya Ungkap Jika Anda Pemaaf

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x