Anies Baswedan: Terima Kasih Jakarta, Izinkan Saya Pamit

- 17 Oktober 2022, 07:58 WIB
Anies Baswedan menyampaikan rasa terimakasih dan salam perpisahannya usai mengakhiri jabatan sebagai Gubenur DKI Jakarta.*
Anies Baswedan menyampaikan rasa terimakasih dan salam perpisahannya usai mengakhiri jabatan sebagai Gubenur DKI Jakarta.* /ppid.jakarta.go.id

PR TASIKMALAYA - Anies Baswedan resmi mengakhiri jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Anies Baswedan mengakhiri jabatan sebagai Gubenur DKI Jakarta tepat Minggu, 16 Oktober 2022 kemarin.

Lewat akun Instagram pribadinya, Anies Baswedan menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh warga Jakarta.

Anies Baswedan menyampaikan rasa terimakasih atas dukungan, kepercayaan, hingga kritikan masyarakat Jakarta kepadanya.

Baca Juga: Ramalan Shio Tikus, Kerbau, dan Macan Hari Ini, 17 Oktober 2022: Tetapkan Prioritas, Percayai Proses

"Terima kasih, Jakarta! Terima kasih atas amanat yang diembankan. Terima kasih atas kepercayaan yang disematkan. Terima kasih atas dukungan yang diberikan.

"Terima kasih atas kerja yang disumbangkan. Terima kasih atas kritik yang disampaikan. Terima kasih atas segala doa yang terus menerus dipanjatkan," tulis Anies Baswedan.

Mantan Menteri Pendidikan itu mengunggah foto dirinya bersama sang istri yang menghadap ke Monumen Nasional (Monas).

Dalam foto itu berisi suara Anies Baswedan memberikan pesan kepada seluruh warga Jakarta untuk terus saling mendukung.

Baca Juga: Ada Kemungkinan Masa Depan untuk Hubungan She-Hulk dan Daredevil, Begini Kata Tatiana Maslany

Ia juga menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh warga Jakarta atas segala khilaf yang ia buat selama menjabat.

"Terima kasih atas kebersamaan selama lima tahun ini. Izinkan saya pamit, datang tampak muka, pulang tampak punggung.

"Semoga Allah selalu merahmati kota Jakarta dan melindungi kita semua," tandasnya.

Sebagaimana diketahui, Anies Baswedan resmi dilantik sebagai Gubernur DKI Jakarta pada 16 Oktober 2017.

Baca Juga: Lirik Lagu Youth yang Dinyanyikan Ulang Jisung dan Chenle NCT DREAM Lengkap dengan Maknannya

Saat itu, ia berpasangan dengan Sandiaga Uno untuk menggantikan posisi Djarot Saiful Hidayat.

Namun, Sandiaga Uno harus melepas jabatan Wakil Gubenur DKI Jakarta untuk mencalonkan diri sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia bersama Prabowo.

Kemudian, dilantiklah Ahmad Riza Patria pada tahun 2020 lalu untuk mendampingi Anies Baswedan membangun Kota Jakarta.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Instagram @aniesbaswedan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah