Luncurkan Buku, Kapolda Metro Jaya Jelaskan Panduan Penanganan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak

- 15 Februari 2022, 13:20 WIB
Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran meluncurkan buku panduan penanganan kasus kekerasan pada perempuan.*
Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran meluncurkan buku panduan penanganan kasus kekerasan pada perempuan.* /Dok Humas Polri/

PR TASIKMALAYA - Tindak kekerasan kepada perempuan tidak hanya berupa kejahatan yang ada kaitanya dengan pemerkosaan atau pelecehan seksual.

Namun ada beragam tindakan lainnya yang bisa memiliki potensi adanya kekerasan terhadap perempuan misalnya adalah kekerasan verbal.

Hal mengenai kekerasan pada perempuan dipaparkan oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran pada suatu acara peluncuran buku panduan penanganan kasus kekerasan pada perempuan di Polda Metro Jaya, Selasa 15 Februari 2022.

Fadil menjelaskan tindakan kekerasan pada perempuan tidak hanya sebatas untuk perempuan namun anak dan lansia juga menjadi korban.

Baca Juga: Ikatan Cinta Hari Ini 15 Februari 2022: Al Kejar Mobil yang Bawa Reyna

Maka dari itu, Fadil meminta agar seluruh aparat kepolisian khususnya yang bertugas di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) dan unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA), untuk terus memantau perempuan dan anak dalam tindak kasus kekerasan dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News pada Selasa 15 Februari 2022.

Hal ini dilakukan agar tidak lagi menutup mata dan telinga atas kasus tindak kekerasan terhadap perempuan dan anak.

Fadil menyatakan dengan tegas untuk membuang stigma jelek terhadap PPA tersebut supaya menyadari tugas nya sebagai bantuan perlindungan.

"Saya minta PPA bukan hanya sebagai pelengkap, PPA bukan orang-orang yang tidak memiliki kapasitas, PPA bukan hanya kuat di Polda, bukan tempat orang bermasalah,” kata Fadil.

Baca Juga: Gofar Hilman Sempat Ingin Bunuh Diri Dua Kali Saat Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x