Akui Usir 3 Perawat dari Tempat Kosnya, Seorang Bidan Dapat Teguran dari Ganjar Pranowo

- 28 April 2020, 10:45 WIB
Ft. Ganjar Pranowo
Ft. Ganjar Pranowo /

Ia bahkan menyayangkan kejadian tersebut, dan meminta agar warga mendukung para tenaga medis dan tidak memberikan pandangan buruk terhadap mereka.

Diberitakan oleh Pikiran-Rakyat.com bahwa ketiga perawat tersbut sempat bingung saat ibu kos meminta angkat kaki dari kos, namun akhirnya mereka kini sudah memiliki tempat untuk tinggal sementara.

"Saya baru bangun tidur, tiba-tiba dapat WA itu. Intinya disuruh pergi karena posisi rumah sakit kita jadi rujukan covid-19. Mungkin ibu kosnya khawatir," kata Siska, salah satu dari ketiga perawat tersebut.

Kini ketiga perawat yang diusir tersbut telah aman karena sudah dijemput oleh pihak rumah sakit.

Baca Juga: Alokasikan 22 Triliun, Mendes PDTT Jelaskan Syarat Utama Warga Berhak Terima BLT Dana Desa

Untuk sementara mereka menempati ruangan kosong yang ada di rumah sakit baru tersebut.

"Akhirnya kami dijemput pihak rumah sakit dan sekarang tinggal di rumah sakit ini. Jelas kami syok dan kecewa sekaligus sakit hati, kenapa kami diperlakukan semacam ini," jelasnya.

Namun meski begitu, Siska senang karena pemerintah langsung tanggap dengan kejadian tersebut.

Ia berharap masyarakat tidak memberikan stigma buruk terhadap mereka yang membantu untuk menangani pasien Covid-19 di rumah sakit.

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Kabar Pilkada Sumenep 2020 Siap Digelar, Simak Faktanya

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x