Beredar Foto Khofifah dan Airlangga di Kota Surabaya, Surokim Abdussalam: Tonenya Positif Atau Tidak

- 27 Januari 2022, 17:27 WIB
Surokim Abdussalam tanggapi foto Khofifah dan Airlangga di Kota Surabaya.
Surokim Abdussalam tanggapi foto Khofifah dan Airlangga di Kota Surabaya. /ANTARA/HO-Partai Golkar Surabaya

 

PR TASIKMALAYA - Warga Jawa Timur mungkin saat ini banyak melihat foto Khofifah Indar Parawansa dengan Airlangga Hartarto.

Dikabarkan bahwa foto Khofifah Indar Parawansa yang dipasangkan dengan Airlangga Hartarto terpampang di sejumlah titik jalan di Surabaya.

Surokim Abdussalam yang menjadi pengamat politik Universitas Trunojoyo Madura pun buka suara atas adanya beberapa foto Khofifah dengan Airlangga.

Menurut Surokim Abdussalam bahwa foto Khofifah yang dipasangkan dengan Airlangga tersebut dapat menjadi sebuah alat ukur.

Baca Juga: Chile vs Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol: Formasi, Susunan Pemain dan Skor Akhir

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara, Surokim Abdussalam mengatakan Airlangga Hartarto yang menjadi Ketua Umum DPP Partai Golkar disandingkan dengan Khofifah adalah sebuah bentuk ikhtiar.

"Menurut saya, hal seperti itu termasuk bagian dari ikhtiar," ujarnya.

"Untuk menuju Pilpres 2024," sambungnya.

Dijelaskan oleh Surokim Abdussalam bahwa dipasangnya foto Khofifah dengan Airlangga menjadi sebuah alat ukur antusiasme publik.

Baca Juga: Sempat Ingatkan Anies Baswedan Saat Kemenangannya, Geisz Chalifah: Lu Macam-macam, Lu Berhadapan Sama Gua

"Mereka sebenarnya juga ingin melihat dan mengukur," jelasnya.

"Sejauh mana antusiasme publik bagus atau tidak," sambungnya.

Bahkan Surokim Abdussalam menilai adanya sentimen dari publik bisa terlihat dengan terpampang foto tersebut.

"Tonenya positif atau tidak, sehingga bisa diketahui sentimennya," ungkapnya.

Baca Juga: Kapan Alice in Borderland Season 2 Tayang Perdana di Netflix?

"Terlepas dari by design atau kebetulan, tentu ini juga bisa menjadi langkah yang cerdas, yang bisa memberi efek positif untuk Partai Golkar di Jatim," sambungnya.

Surokim Abdussalam menilai bahwa Airlangga Hartarto menggandeng Khofifah Indar Parawansa menjadi sebuah peluang lantaran memiliki pendukung dengan basis pemiih di Jawa Timur.

"Apalagi yang digandeng adalah Gubernur Jatim," ujarnya.

"Yang sudah menjabat dan punya pendukung dan basis pemilih di Jatim," pungkasnya.

Baca Juga: Begini Beda Peran Putri Charlotte dan Pangeran Louis Ketimbang Pangeran George di Kerajaan Inggris Nanti

Kini foto Khofifah Indar Parawansa dengan Airlangga Hartarto dapat terlihat di sejumlah titik jalan di Surabaya, diantaranya adalah:

- Jalan Indragiri

- Mayjen Sungkono

- JPO Basuki Rahmat

Baca Juga: Ikatan Cinta 27 Januari 2022: Irvan Bebaskan Mama Rosa karena Punya Niat Jahat

- JPO Pemuda

- Depan kebun binatang Surabaya di jalan Diponegoro.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah