10 Instansi Pendaftar Terbanyak CPNS 2021 per 3 Juli 2021, Peringkat Pertama Diduduki BKKBN

- 3 Juli 2021, 19:40 WIB
Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan sejumlah instansi dengan pendaftar CPNS 2021 teratas dan terbawah per tanggal 3 Juli 2021.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan sejumlah instansi dengan pendaftar CPNS 2021 teratas dan terbawah per tanggal 3 Juli 2021. //Antara/Asep Fathulrahman

PR TASIKMALAYA - Pemerintah melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi membuka pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS 2021 pada akhir Juni lalu.

Pemerintah membuka 707.622 formasi CPNS 2021 yang terdiri dari CPNS dan PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).

Seluruh formasi CPNS 2021 tersebut tersebar di 53 kementerian dan lembaga, 33 pemerintah provinsi, dan 484 pemerintah kabupaten dan kota.

Baca Juga: Rachmawati Soekarnoputri Meninggal, Partai Gerindra Berjanji akan Teruskan Perjuangan Almarhumah

Sebelumnya, pemerintah akan membuka 1,2 juta formasi CPNS 2021 namun per tanggal 13 Juni ditetapkan sebanyak 707.622 saja.

Ada beberapa pemerintah daerah yang tidak membuka lowongan CPNS 2021 karena pandemi Covid-19.

Plt Asisten Deputi Perencanaan dan Pengadaan SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), Katmoko Ari Sambodo menyampaikan agar pelamar CPNS 2021 mempelajari jalur dan formasi yang akan diambil.

Baca Juga: Rizky Billar Beberkan Lesti Kejora Sedang Pusing karena Hal Ini sehingga Bicaranya Ngelantur

"Hal ini menjadi penting untuk dipahami karena pelamar hanya dapat memilih satu jalur dan satu formasi dan tidak dapat diubah ketika sudah dilakukan pendaftaran," kata Katmoko dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara pada 30 Juni 2021.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x