Beri Pesan Agar Bekerja Untuk Lindungi Rakyat, Fahri Hamzah: Pajak Tidak Hanya Dibayar Orang Kaya

- 24 Maret 2021, 14:20 WIB
Fahri Hamzah memberi pesan untuk pemangku kebijakan.*
Fahri Hamzah memberi pesan untuk pemangku kebijakan.* /Instagram/@fahrihamzah
 
PR TASIKMALAYA - Politisi Partai Gelora Fahri Hamzah tiba-tiba mengungkapkan hal yang tidak diduga mengenai pajak. 
 
Fahri Hamzah pun mengingatkan untuk orang yang mendapatkan amanah jabatan untuk bekerja melindungi rakyat. 
 
Terlebih menurut Fahri Hamzah orang yang sedang mencari nafkah dan juga membayar pajak.
 
 
Menurut Fahri Hamzah pajak tidak hanya dibayar oleh orang kaya melainkan oleh orang yang alakadarnya juga.
 
Pernyataan tersebut disampaikan Fahri Hamzah dari cuitan akun media sosial Twitter miliknya pada 24 Maret 2021. 
 
"Yang mendapat amanah jabatan," ucap Fahri Hamzah sebagaimana yang dikutip pikiranrakyat-tasikmalaya.com dari akun @fahrihamzah pada 24 Maret 2021. 
 
 
Fahri Hamzah memberikan saran bekerja untuk para pencari nafkah dan pembayar pajak.
 
"Bekerjalah lindungi rakyat yang sedang bekerja mencari nafkah, dan bayar pajak untuk gaji kalian" ucap Fahri Hamzah menambahkan. 
 
Selain itu, Fahri Hamzah menuturkan bahwa pajak, cukai dan pungutan lainnya tidak hanya dibayar oleh orang kaya saja.
 
 
"Pajak, cukai dan pungutan lainnya tak saja dibayar oleh yang kaya, tapi juga oleh yang alakadarnya," pungkas Fahri Hamzah.
 
Pernyataan Fahri Hamzah tersebut tentu mendapat tanggapan dari beberapa netizen salah satunya dari akun @ekodjasa.
 
"Pajak itu memang kewajiban, mudah-mudahan penggunaannya tepat sasaran," ucap akun @ekodjasa.
 
 
"Moga mereka tidak fokus cari untung dengan 'berpura- pura' bikin kebijakan atas nama rakyat tapi faktanya malah mencekik leher rakyat pelan tapi pasti.( sepertinya pejabat negeri ini tidak begitu ya om)..amin," @gusAbie3.***
 

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah