Waketu MPR Minta Aparat Tindak Tegas Aksi Teror Biadab di Sigi

- 29 November 2020, 12:52 WIB
Keluarga korban dan warga Desa Lembantongoa mengikuti ibadah proses pemakaman empat korban pembantaian sadis di Sigi, Sabtu (29/11).
Keluarga korban dan warga Desa Lembantongoa mengikuti ibadah proses pemakaman empat korban pembantaian sadis di Sigi, Sabtu (29/11). /Twitter/@ProjoSrikandi

PR TASIKMALAYA - Salah satu rumah warga di Sigi, Sulawesing Tengah didatangi sejumlah orang yang tidak dikenal dan mengambil 40 kilogram beras.

Sebanyak delapan orang tidak dikenal tersebut rupanya masuk melewati pintu belakang rumah, pada Jumat 27 November 2020.

Diduga kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) lah yang melakukan aksi kekerasan sehingga menyebabkan korban jiwa di Kabupaten Sigi.

Baca Juga: Aksi Keji Teroris MIT di Sulawesi Tengah, Tagar #PrayForSigi Trending di Twitter

Warga sekitar tidak berani menghadang dan mereka yang tinggal disekitar rumah korban meninggalkan bahkan mengungsi ke tempat lain.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua MPR, Lestari Moerdijat mengutuk serangan terhadap rumah warga dan pembunuhan warga di Desa Lemba Tongoa, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah itu.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara, Lestari meminta pihak kepolisian untuk menangkap para pelaku penyerangan dan menindak tegas perbuatan tidak berkemanusiaan.

Baca Juga: Soroti Penurunan Baliho HRS, Andi Arief: Demi Kepentingan Pribadi Presiden

"Aparatur keamanan harus tegas dalam menangani gangguan keamanan yang dilakukan teroris terhadap warga negara," ucapnya.

Lestari pun meminta kepada warga agar tidak tersulut emosi dan tidak bertindak jauh agar tidak ada konflik.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x