Dispendukcapil Kota Surabaya Tetap Buka Selama Cuti Bersama 2020

29 Oktober 2020, 11:35 WIB
Sesi Foto Warga Kota Surabaya di Kantor Dispendukcapil Kota Surabaya.* //Pemerintah Kota Surabaya

PR TASIKMALAYA - Pemerintah Kota Surabaya tetap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di Kota Surabaya meski di tengah cuti bersama 2020.

Melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kota Surabaya, akan buka untuk melayani warga selama libur dan cuti bersama, sama seperti setiap harinya.

Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kadispendukcapil) Kota Surabaya, Agus Imam Sonhaji, Rabu, 28 Oktober 2020.

Baca Juga: Tanggapi Pernyataan Megawati, Hinca Pandjaitan: Demo yang Mereka Lakukan Sirine Buat Pemimpinnya

Menurut Agus, dengan dibukanya pelayanan selama momen libur panjang ini, penting dilakukan demi memberikan pelayanan yang terbaik untuk seluruh masyarakat.

Selain itu, ia memastikan pelayanan secara online yang ada di situs www.klampid.disdukcapilsurabaya.id tetap diproses oleh petugas.

“Jadi petugas tetap masuk untuk melayani yang online itu sesuai dengan jadwal. Apalagi masyarakat dapat memasukan data, dan mengakses web bisa dari mana saja,” kata Agus , sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, Kamis, 29 Oktober 2020 dari laman Pemkot Surabaya.

Baca Juga: Pemerintah Indonesia Panggil Dubes Prancis, Jubir Kemenlu: Jangan Hubungkan Islam dengan Aksi Teror

Agus menjelaskan, untuk pelayanan tatap muka seperti perekaman e-KTP juga tetap dilayani. Bahkan, dalam sehari pelayanan tatap muka diberi kapasitas sebanyak 250 orang.

“Karena perekaman ini mengharuskan tatap muka, maka kami beri kapasitas 250 per hari. Tetapi untuk pendaftarannya perekaman  harus melalui online dahulu,” lanjutnya.

Tidak hanya itu, ia memaparkan selama libur nasional ini berlangsung, pelayanan tatap muka dibuka sejak pagi pukul 08.00 – 18.00 WIB.

Baca Juga: Kanada akan Hadapi Musim Dingin di Tengah Gelombang Kedua Covid-19

Kemudian kadispendukcapil ini menyebut, bagi para petugas dibagi menjadi beberapa shif selama libur beberapa hari ke depan.

Shift pertama pukul 08.00 – 13.00 WIB , untuk shift kedua 13.00 – 18.00 WIB. Dalam per hari ini, Agus menghitung ada sekitar 31 orang yang telah melakukan perekaman.

Oleh karena itu, ia berharap jika masyarakat ingin mengurus perekaman e-KTP maka segera mendaftar via online dan akan ditindaklanjuti oleh petugas untuk perekaman.

Baca Juga: Elektabilitas Pilpres 2024 Ganjar Tinggi, Sekjen PDIP: Berpolitik itu Bukan Sekadar Hasil Survei

“Jadi akan kami tindaklanjuti sesuai dengan jadwal. Tidak perlu khawatir libur nasional ini. Apapun pelayanan berbasis online yang terdapat dalam website tersebut juga tetap akan diproses,” tutup Agus.***

 
Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Pemerintah Kota Surabaya

Tags

Terkini

Terpopuler