Dipandu Dua Perempuan, Inilah Moderator Debat Keempat Pemilu 2024

18 Januari 2024, 12:20 WIB
Komisioner KPU RI August Mellaz menjawab pertanyaan wartawan saat ditemui di Kantor KPU RI, Jakarta pada Senin, 15 Januari 2024.. / ANTARA/Fath Putra Mulya/

PR TASIKMALAYA - Debat keempat Pemilihan Umum atau Pemilu 2024 Calon Wakil Presiden (cawapres) akan digelar pada Minggu, 21 Januari 2024, debat keempat Pemilu 2024.

Dalam debat keempat Pemilu 2024 nanti, KPU RI, August Mellaz mengumumkan bahwa ada dua perempuan yang akan menjadi moderator debat tersebut.

Mereka adalah Retno Pinasti (SCTV) dan Zilvia Iskandar (Metro TV). Mereka ditunjuk oleh KPU RI sebagai media penyelenggara debat keempat Pilpres 2024.

"Untuk kali ini debat keempat dua-duanya (moderator) perempuan,” kata dia.

Baca Juga: Bukan Cerdas Cermat, Ganjar Anggap Debat Capres Kontes Adu Kemampuan Diri

Menurut dia, moderator yang tampil dalam acara debat diyakini sebagai orang yang berkompeten dan diandalkan di stasiun TV tempat mereka bekerja.

“Yang jelas sejak awal pertemuan kami dengan media penyelenggara dengan tim pasangan calon, media penyelenggara tentu berupaya mengajukan figur-figur yang sangat kompeten, sangat menguasai terkait dengan pelaksanaan debat untuk menjadi moderator,” kata August Mellaz.

Berikut adalah profil singkat dari moderator untuk debat keempat di bawah ini.

Moderator Debat Keempat Pemilu 2024

Momen debat Cawapres, diselenggarakan KPU, Jumat malam, 22 Desember 2023. (Foto: Instagram/@kpu_ri)

Retno Pinasti

Nama: Retno Pinasti

Lahir: 10 Januari 1976

Karir sebagai jurnalis: 1997 - Sekarang

Zilvia Iskandar

Nama: Zilvia Iskandar

Lahir: 2 Februari 1990

Karir sebagai jurnalis: 2012 - sekarang.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler