Helikopter Milik Polri Hilang Kontak di Perairan Babel, Begini Kronologinya!

28 November 2022, 08:25 WIB
Ilustrasi - Simak berikut ini adalah kronologi hilangnya kontak helikopter milik Polri pada Minggu, 27 November 2022. //Polairud Polri

PR TASIKMALAYA - Kabar hilangnya kontak helikopter milik Polri pada Minggu, 27 November 2022 dibenarkan Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan.

Dalam keterangannya Ramadhan mengungkapkan kronologi helikopter jenis P-1103 yang hilang kontak atau lost contact terjadi di perairan Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Menurut keterangan Ramadhan, hilangnya kontak berawal saat helikopter NBO 105/P-1103 itu take off dari Palangkaraya menuju Pangkalan Bun.

"Jadi awalnya pukul 08.15 WIB, dua unit helikopter take off dari Palangkaraya menuju Pangkalan Bun," ungkap Ramadhan saat dikonfirmasi awak media, Minggu, 27 November 2022 malam.

Baca Juga: Tes IQ: Temukan Kelinci yang Berbeda di Tantangan Ini! Si Jenius dan Teliti Pasti Berhasil

Selain itu Ramadhan juga memastikan, bahwa helikopter dengan data NBO 105/P-1103 itu dinyatakan dalam kondisi laik terbang. Kedua Helikopter yang beroperasi itu dikemudikan oleh empat orang kru.

Ramadhan menjelaskan, helikopter tersebut tiba di pangkalan Bun sekira pukul 11.00 WIB.

Selanjutnya helikopter P-1103 kembali terbang dengan satu Helikopter lainnya bernomor P-1113 ke tujuan Tanjung Pandan.

"Dari pangkalan Bun, jadi dua helikopter tadi dari pangkalan Bun menuju Tanjung Pandan Belitung dalam kondisi layak terbang, setelah sebelumnya mengisi bahan bakar," ujarnya dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News Senin, 28 November 2022.

Baca Juga: Jangan Panik! Berikut Prosedur Selamatkan Diri saat Terjadi Gempa Bumi

Selanjutnya pada pukul 13.45 WIB, lanjut Ramadhan, posisi kedua helikopter sempat diterpa cuaca buruk.

Tetapi pilot helikopter P-1113 dan helikopter P-1103 mengambil keputusan berbeda dalam menghadapi cuaca buruk yang mereka hadapi.

"Di mana kapten pilot helikopter P-1113 mengambil keputusan untuk naik ke ketinggian 5.000 kaki. Dan kapten pilot yang satunya, kapten pilot helikopter P-1103 mengambil keputusan untuk turun menuju ketinggian 3.500 kaki," kata Ramadhan.

Kemudian sekira pukul 14.00 WIB, kapten pilot helikopter P-1113 berusaha memanggil kru helikopter P-1103 melalui frekuensi radio, tetapi tidak mendapatkan jawaban.

Baca Juga: Klasemen Sementara Grup E dan F Piala Dunia 2022 Qatar, Jerman Masih Bisa Lolos dan Kanada Resmi Pulang

Karena telah terjadi hilang kontak dengan helikopter P-1103, kemudian kru helikopter P-1113 melaporkan kejadian tersebut kepada Kasidawil Subdit Patroli Poludara dan Dirpoludara.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler