Henry Subiakto Sebut Sikap Umat Sekarang Jauh dengan Rasulullah, Ferdinand Hutahaean: Bukan Kita Tapi Mereka

14 April 2021, 09:30 WIB
Ferdinand Hutahaean tanggapi soal cuitan Henry Subiakto terkait perbandingan sikap kita sebagai umat manusia, dengan sikap Rasulullah.* /./Tangkapan layar YouTube/Ferdinand Hutahaean/

PR TASIKMALAYA - Ferdinand Hutahaean tanggapi soal cuitan Henry Subiakto terkait perbandingan sikap kita sebagai umat manusia, dengan sikap Rasulullah.

Sebelumnya, Henry Subiakto membuat sebuah unggahan di mana ia menyebutkan soal sikap Rasulullah yang begitu mulia.

Henry Subiakto juga membandingkan dengan sikap kita sebagai umat manusia yang seringkali sombong dan berbanding terbalik dengan Rasulullah.

Baca Juga: Nadya Mustika Rahayu Melahirkan, Rizki DA Ungkap Arti Nama Anak Pertamanya

Henry Subiakto menyebutkan satu perstau sikap Rasulullah yang sangat mulia.

Rasulullah kerap berbuat baik dan tetap beriman pada Allah SWT, meski ia sudah dijaminkan untuk masuk Surga. 

"Rasulullah yang sudah dijamin surga, kakinya sampai bengkak karena salat, berdoa dan mohon ampunan Allah. Beliau juga selalu berbuat baik, menjaga perilaku & ucapan," puji Henry Subiakto.

Tangkapan layar unggahan Ferdinand Hutahaean.* Twitter/@FerdianndHaean3

Baca Juga: Memasuki Ramadhan, Harga Bahan Pokok di Pasar Kosambi: Minyak Goreng Naik, Sementara Cabe Rawit Turun

Namun ia mengherankan dengan sikap kita sebagai umat, yang malah kerap sombong, padahal tak dijamin masuk surga.

"Sedangkan kita, sudah gak ada jaminan, tapi sering sombong merasa paling beriman, hingga meremehkan yang lain & congkak," tuturnya.

Atas hal ini, Henry Subiakto berharap agar semua umat manuia terhindar dari keburukan penyakit hati.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta, 14 April 2021: Ungkap Identitas Reyna, Aldebaran Lakukan Tes DNA pada Reyna dan Roy?

"Semoga kita terhindar dari keburukan penyakit hati, terhindar dari sombong, merasa lebih mulia, lebih berhak terhadap surga dan menyalahkan orang yang berbeda. Amin Ya Robal Alamin. Selamat Berpuasa di hari Kedua," paparnya.

Tak sampai di situ, ternyata unggahan Henry Subiakto itu dikomentari oleh Ferdinand Hutahaean.

Komentar Ferdinand Hutahaean diunggah pada hari ini, Rabu 14 April di akun Twitter @FerdinanadHaean3.

Baca Juga: Diancam Dilaporkan Atas Cuitannya, Akun Siaran Bola Live Minta Maaf pada Valentino Jebret

"Bukan “Kita” Prof, tapi MEREKA," ujarnya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3

Tags

Terkini

Terpopuler