'Ekonomi Makin Berat', Andi Arief Unggah Foto SBY Jual Nasi Goreng

25 Januari 2021, 10:12 WIB
Susilo Bambang Yudhoyono (baju kuning) berjualan nasi goreng yang dikabarkan akan dibuka di Cafe LavAni.* //Twitter @AndiArief__

PR TASIKMALAYA - Politisi Partai Demokrat Andi Arief menunggah foto Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Dalam foto yang diunggah, nampak SBY yang ada di tengah atau berbaju kuning tengah mengangkat sebuah piring.

Lalu, ada tujuh pria lain yang berada di samping SBY seraya mengangkat jempol.

Baca Juga: Kehilangan Jutaan Pengguna akibat Kesalahpahaman, WhatsApp Resmi Tunda Penerapan Kebijakan Baru

Kemudian, terpampang baliho besar betuliskan 'Nasi Goreng ala SBY', di mana ada foto SBY dengan almarhum sang istri, Ani Yudhoyono.

"Ekonomi makin berat, jual nasi goreng jadi opsi," tulis Andi Arief pada Sabtu, 23 Januari 2021.

Unggahan yang kini telah disukai hampir 2.700 pengguna Twitter itu pun mendapat respon beragam dari warganet.

Baca Juga: Penunjukkan Budiman Sudjatmiko Dituduh Bagi-bagi Jatah, Muannas Alaidid: Dia Jelas Mumpuni

"Akhirnya diwujudkan, ini yang ditunggu. Saya nunggu ada outlet cabang di Samarinda," tulis pemilik akun Twitter @IAMazdukri.

"Saingan penjual nasi goreng udah banyak bang," tulis pemilik akun Twitter @Hendra_GarudKu.

"Pak SBY, saya mau dong kalo ada lowongan kerja disitu. Hehe," tulis pemilik akun Twitter @galihwiratamaa.

Baca Juga: Tanggapi Pernyataan Mahfud soal Ambroncius Nababan, Roy Suryo: Diragukan Ketegasannya

Belum diketahui lokasi pasti SBY berjualan nasi goreng, namun usut punya usut, usaha SBY itu dikabarkan akan dibuka di Cafe LavAni.

Cafe LavAni sendiri merupakan milik Presiden Republik ke-6 ini. Nama Lavani diambil dari kalimat 'Love Ani Forever', yang didedikasikan untuk almarhum sang istri.

Tak hanya nama untuk sebuah tempat makan, LavAni juga digunakan untuk nama klub bola voli yang didirikan SBY pada 1 Desember 2019 lalu.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @Andiarief__

Tags

Terkini

Terpopuler