Fadli Zon Berbelasungkawa, Guru Militer Mahfud MD Meninggal Dunia

17 Januari 2021, 06:00 WIB
Kolase potret Fadli Zon dan Mahfud MD /Pikiran Rakyat/

PR TASIKMALAYA - Politikus Partai Gerindra Fadli Zon menyampaikan kabar duka, Letnan Jendral (Purn) Sayidiman Suryohadiprodjo meninggal dunia.

Lewat unggahan di akun Twitter pribadinya, Fadli Zon ikut berbelasungkawa atas wafatnya mantan Gubernur Lemhanas dan Wakasad tersebut.

“Turut berduka cita wafatnya intelektual TNI Letnan Jendral (Purn) Sayidiman Suryohadiprodjo, mantan Gub Lemhannas, Wakasad.

Baca Juga: Kasus Kematian Covid-19 Lampaui 2 Juta, WHO Yakini Herd Immunity Tak Akan Tercapai

"Al Fatihah," tulis Fadli Zon sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitternya, Sabtu, 16 Januari 2021.

Dalam cuitan yang sama, Fadli Zon juga menceritakan bahwa foto unggahannya tersebut merupakan kenangan bersama almarhum ketika berada dalam satu event yang sama.

“Foto kenangan bersama alm n alm KH. Dr. Ir. Salahudin Wahid di diskusi "PKI Dalang dan Pelaku Kudeta G30S/1965" di Gedung Lemhamnas 11/2019,” imbuhnya.

Baca Juga: Sindir Muannas dan Husin Shihab soal Mbak You, Said Didu: Dulu Mimpi, Sekarang Ramalan

Sebelumnya, kabar meninggalnya Letnan Jendral (Purn) Sayidiman Suryohadiprodjo juga disampaikan oleh Menkopolhukam, Mahfud MD.

Melalui cuitan di akun Twitternya, Mahfud MD menyebut bahwa Letnan Jendral (Purn) Sayidiman Suryohadiprodjo merupakan guru yang mengajarinya tentang militer di Indonesia.

“Pak Sayidiman, Pak Hasnan Habib, dan Bang Salim Said adalah guru yang mengajari saya tentang militer di Indonesia,” tulis Mahfud MD.

***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @mohmahfudmd Twitter @fadlizon

Tags

Terkini

Terpopuler