6 Fakta Rizieq Shihab, Bantah Positif Covid-19 Hingga Kabur dari Rumah Sakit

1 Desember 2020, 06:00 WIB
Habib Rizieq Shihab (HRS) (tengah) tiba di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020). HRS beserta keluarga kembali ke tanah air setelah berada di Arab Saudi selama tiga tahun. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/aww. /MUHAMMAD IQBAL/ANTARA FOTO

PR TASIKMALAYA - Kabar mengenai Rizieq Shihab sepertinya masih menjadi sorotan publik.

Banyak beredar bahwa Rizieq Shihab terpapar Covid-19 setelah sebelumnya sempat dirawat di Rumah Sakit UMMI di Bogor, Jawa Barat.

Untuk mengungkap apakan Rizieq Shihab positif terkena Covid-19, pihak dari Satgas covid-19 pun mendatangi RS UMMI namun sayang Rizieq sihab memilih meninggalkan RS UMMI.

Baca Juga: Berkah Musim Penghujan, Nelayan di Banten Panen Lobster Raup Keuntungan Jutaan Rupiah per Hari

Upaya untuk melakukan tes kepada Rizieq ini merasa dihalang-halangi oleh pihak RS UMMI kepada Satgas Covid-19 menurut Pemerintah Kota Bogor, lalu seperti apa Fakta Rizieq Shihab yang diduga kabur dari RS UMMI Bogor?

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dalam PMJ News, berikut 6 fakta-fakta Rizieq Shihab.

1. Dirawat di RS UMMI

Pada Selasa Malam, 24 November 2020, Rizieq Shihab menjalani pemeriksaan di RS UMMI dan sempat dirawat selama beberapa hari.

Baca Juga: Dubes RI untuk Korea Selatan Raih Rekor Muri Jual Batik Seharga Rp1 Miliar

2. Bantahan Positif Covid-19

Banyak yang mengira bahwa Rizieq Shihab telah terpapar vieus Covid-19, namun kabar tersebut dibantah oleh kubu yang membela Rizieq Shihab.

3. RS UMMI klaim Rizieq Sihab tidak mengarah gejala Covid-19

dr Andi Tata selaku Direktur utama RS UMMI mengungkapkan bahwa kondisi Rizieq Shihab hanya mengalami kelelahan setelah pulang dari Arab Saudi pada 10 November 2020 lalu.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Pengaruhi Ekonomi, Sri Mulyani Imbau Masyarakat dan Pelaku Usaha Patuhi Prokes

4. Rizieq Belum Tes Swab

Menurut LAporan RS UMMI Bogor belum melakukan tes PCR atau Swab terhadap Rizieq Shihab yang dirawat di rumah sakit tersebut bersama istrinya.

5. Kabur lewat pintu belakang

Pada Sabtu 28 November 2020 sekitar pukul 20.50 WIB, Kombes Hendri Fiuser selaku Kapolresta Bogor Kota mengungkapkan Rizieq Shihab telah meninggalkan Rumah sakit melalui pintu belakang rumah sakit yang diduga melalui gudang obat.

Baca Juga: Sama dengan Indonesia, Brasil Gelar Pilkada di Tengah Pandemi Covid-19 dan Krisis Ekonomi

6. Dirut dan manajemen RS UMMI dilaporkan

Pemerintah Kota Bogor melaporkan Direktur Utama beserta manajemen RS UMMI ke Polresta Bogor Kota karena diduga tidak sesuai dengan prosedur rumah sakit rujukan Covid-19.***

 
Editor: Tita Salsabila

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler