Polisi Ringkus 3 Wanita Pelaku Peredaran Uang Palsu di Tasikmalaya, Semuanya Perantau

- 1 Februari 2024, 16:00 WIB
Polres Tasikmalaya Kota sukses ringkus 3 orang wanita sebagai tersangka kasus peredaran uang palsu di Tasikmalaya, dimana ketiganya bukan merupakan warga asli Tasikmalaya.
Polres Tasikmalaya Kota sukses ringkus 3 orang wanita sebagai tersangka kasus peredaran uang palsu di Tasikmalaya, dimana ketiganya bukan merupakan warga asli Tasikmalaya. /Instagram/@polrestasikkota

PR TASIKMALAYA - Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota pada hari ini, Kamis, 1 Februari 2024 baru saja melakukan press release tentang penangkapan 3 orang pelaku peredaran uang palsu di Kota Tasikmalaya.

Dalam hal ini, diketahui 3 orang pelaku tersebut telah diungkapkan identitasnya dan ketiganya adalah seorang wanita. Diantaranya adalah wanita berinisial TW (54) yang merupakan warga Sukabumi, YA (33) warga Kendal, dan SS (46) warga Aceh.

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono mengungkapkan dalam konferensi pers tersebut bahwa uang palsu yang telah dijadikan barang bukti tersebut mencapai 1.114 lembar dalam pecahan seratus ribu.

“Ada tiga orang yang telah ditetapkan dalam kasus uang tidak asli. Barang bukti yang diamankan uang tidak asli sebanyak 1.114 lembar,” kata Joko menjelaskan sebagaimana dikutip dari akun Instagram resmi Polres Tasikmalaya Kota, Kamis, 1 Februari 2024.

Baca Juga: PDIP Singgung Prabowo yang Belum Mundur dari Menteri Pertahanan

Tak hanya itu, barang bukti lain yang juga disita oleh kepolisian adalah satu unit mobil Toyota Avanza dengan plat nomor B 1216 BMM yang terbukti telah digunakan sebagai sarana untuk melancarkan aksi peredaran uang palsu tersebut.

Menurut Joko, awal dari pengungkapan kasus ini adalah diterimanya sebuah laporan dari Bank Indonesia Tasikmalaya yang menyatakan bahwa terdapat 3 orang wanita yang hendak menukarkan uang palsu tersebut.

Atas laporan itu, kepolisian langsung bergerak cepat untuk mengusutnya. Uang yang kemudian telah didapatkan oleh Bank Indonesia Tasikmalaya itu langsung diperiksa keasliannya oleh kepolisian.

Baca Juga: Hindari Jalan di Bandung agar Tak Terjebak Macet Imbas Demo Pedagang Pasar Baru

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x