Warga Penuhi Mako Polres Tasikmalaya Kota, Animo Tinggi Terima Vaksin Covid-19

- 27 Juni 2021, 07:55 WIB
Masyarakat memenuhi Markas Komando Kepolisian Resor (Mapolres) Tasikmalaya Kota untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19.*
Masyarakat memenuhi Markas Komando Kepolisian Resor (Mapolres) Tasikmalaya Kota untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19.* /Pikiran Rakyat Tasikmalaya / Hafed Asad

PR TASIKMALAYA – Markas Komando Kepolisian Resor (Mapolres) Tasikmalaya Kota dipenuhi warga yang hendak menerima vaksinasi Covid-19.

Warga Tasikmalaya berbondong-bondong mendatangi Mako Polres Tasikmalaya Kota agar bisa disuntik vaksin Covid-19 secara gratis.

Vaksinasi Covid-19 massal ini sebagai bentuk dukungan Polres Tasikmalaya Kota dalam menyukseskan program satu juta vaksin per hari.

Baca Juga: Helm Vespa Ayu Dewi Disebut Miliki Harga Capai Rp26 Juta, Luna Maya: Sultan Pejaten!

Berdasarkan pantauan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com pada Sabtu, 26 Juni 2021 di lapangan, animo masyarakat sangat tinggi untuk divaksin.

Bahkan hingga menimbulkan antrean panjang dari warga yang hendak memasuki area Mako Polres Tasikmalaya Kota.

Diketahui bahwa vaksinasi massal ini juga dalam rangka memperingati hari ulang tahun Bhayangkara ke-75.

Baca Juga: Tetiba Minta Aurel Hermansyah Belikan Tas Croco Limited Edition, Atta Halilintar: Biar Hubungannya Romantis

Selain itu, alasan tingginya warga yang bersedia divaksin karena peraturan yang disederhanakan.

Jika sebelumnya, yang bisa menerima vaksin domisili harus sesuai Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x