Kronologi Kecelakaan Beruntun di Puncak Bogor, Berawal Hilang Kendali Gegara Rem Blong

- 24 Januari 2024, 09:45 WIB
Sejumlah petugas mengevakuasi kendaraan yang terlibat tabrakan beruntun di ruas Jalan Raya Tugu, Puncak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa kemarin.
Sejumlah petugas mengevakuasi kendaraan yang terlibat tabrakan beruntun di ruas Jalan Raya Tugu, Puncak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa kemarin. /ANTARA FOTO/

PR TASIKMALAYA - Kepolisian Resor Bogor mengungkap kronologi lengkap insiden tabrakan beruntun lima kendaraan di Jalur Wisata Puncak, Desa Tugu Utara, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa, 23 Januari 2024.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bogor AKP Rizki Guntama menjelaskan bahwa kecelakaan tersebut terjadi pukul 11.00 WIB ketika truk boks bermuatan air mineral kemasan bergerak dari Cianjur menuju Jakarta.

Truk dengan nomor polisi B 9740 UXX diduga mengalami rem blong saat melaju turun di jalan berkelok, menabrak empat sepeda motor yang sedang terparkir. Karena rem yang tidak berfungsi akhirnya sopir kehilangan kendali pada saat menikung.

Baca Juga: Mahfud MD Luruskan soal Bansos, Bantuan Bukan Sedekah dari Pemerintah tapi Sudah Kewajiban Negara

"Kondisi jalan menikung ke arah kiri, sopir hilang kendali karena jeblos rem," kata Rizki kepada awak media.

Tak berhenti di situ, truk tersebut kemudian menabrak Suzuki Carry yang berhenti di badan jalan sebelah kiri dari arah Puncak. Selanjutnya, menabrak Suzuki XL7 hingga mendorong kendaraan tersebut ke kanan jalan.

Setelah itu, truk tersebut menabrak Daihatsu Grandmax yang bergerak dari Gadog menuju Puncak, lalu membentur Mitshubishi L300 Box yang terparkir di bahu jalan sebelah kanan dari arah Puncak.

Baca Juga: Negara Bisa Rugi Miliaran Rupiah, Satpol PP Garut Sita 1,6 Juta Batang Rokok Ilegal

"Setelah terjadi kecelakaan beruntun itu, truk bermuatan air mineral itu baru berhenti saat menabrak rumah makan dan bengkel velg mobil," jelas Rizki.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x