Beli Lampu Aladdin Berisi Jin Palsu, Dokter asal India Kehilangan Rp 1,2 Miliar

- 5 November 2020, 19:22 WIB
Lampu Aladdin yang disebut-sebut memiliki keajaiban seperti di film.
Lampu Aladdin yang disebut-sebut memiliki keajaiban seperti di film. /Foto: Oddity Central/

PR TASIKMALAYA - Lampu Aladdin dalam film fiksi Aladdin masih dianggap nyata oleh beberapa orang, salah satunya seorang dokter ternama di India.

Namun, ia harus kehilangan uang sekitar 72.000 euro (atau setara dengan Rp1,2 Miliar) untuk membeli ‘Lampu Aladdin’ yang ternyata palsu.

Dokter bernama Leeak Khan itu telah ditipu, di mana pelaku penipuan mengatakan kepadanya Lampu Aladin aspal tersebut ditinggali seorang jin yang akan memberikan kepadanya kekayaan serta keberuntungan.  

Baca Juga: Saksikan Debat Publik Paslon Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Malam Ini, Cek Disini!

Korban pun akhirnya melaporkan kasus ini ke kepolisian.

Dr Khan mengatakan kepada polisi di negara bagian utara Uttar Pradesh, India, bahwa seorang penipu berpura-pura menjadi dukun sakti dan mampu menghadirkan seorang jin muncul dari dalam lampu.

Padahal, menurut dokter Khan, jin yang ada di lampu itu ternyata seorang manusia yang menyamar dan merupakan rekan sang penipu.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Pilpres AS 2020: Trump Dibuat Murka, Arizona Balik Arah Dukung Biden

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari The Sun, Khan yang berani membayar Rp1,2 miliar untuk lampu itu akhirnya tertarik untuk membelinya.

Ia pun membawa pulang lampu ajaib itu ke dalam rumahnya. Naas, jin yang dijanjikan Si Dukun Sakti bakal memberinya kekayaan dalam waktu instan ternyata tidak muncul.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x