Bentuk Dukungan, Indonesia Pamer Budaya di Los Angeles dan Maroko

- 13 Oktober 2020, 16:31 WIB
WNI sedang memamerkan Batik dalam acara The Beauty of Indonesian Batik, Rabat, Maroko, 9 Oktober 2020.*
WNI sedang memamerkan Batik dalam acara The Beauty of Indonesian Batik, Rabat, Maroko, 9 Oktober 2020.* //Kementerian Luar Negeri

PR TASIKMALAYA – KJRI Los Angeles dalam rangka membantu dengan memberi dukungan bagi para pengusaha kuliner Indonesia di kawasan Los Angeles, dan sekitarnya.

KJRI menyelenggarakan 'Pasar Tumpah' bertajuk Indo-Street Café pada Sabtu, 3 Oktober 2020.

Kegiatan ini diikuti sekira 20 pengusaha kuliner, dilaksanakan di Kantor KJRI Los Angeles dengan memperhatikan protokol kesehatan yang berlaku.

Baca Juga: Isyaratkan Masuk Parpol Lain dalam Waktu Dekat, Ferdinand: Harus Tanya Senior Dulu Mana yang Pas

Konsul Jenderal RI di Los Angeles Saud P. Krisnawan ini kali pertama KJRI memfasilitasi kegiatan seperti ini di lingkungan kantor.

“Untuk pertama kalinya, kita memfasilitasi penyelenggaraan Indo-Street Cafes di lingkungan kantor KJRI Los Angeles.

“Ini merupakan bentuk dukungan kepada para pengusaha kuliner di tengah krisis Covid-19,” kata Saud sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, Selasa, 13 Oktober 2020 dari laman Kemlu.

Baca Juga: Mantap Hengkang dari Demokrat, Ferdinand Hutahaean Nyatakan akan Masuk Parpol Lain

Pada kesempatan yang sama, Mega Han, penggagas Indo-Street Cafes mengungkapkan, kegiatan ini dimanfaatkan utk mempromosikan Indonesia dan mendukung geliat ekonomi, khususnya di masa pandemi.

WNI sedang berjualan di mobil dalam acara Indo-Street Café Los Angeles, 3 Oktober 2020.*
WNI sedang berjualan di mobil dalam acara Indo-Street Café Los Angeles, 3 Oktober 2020.* /Kementerian Luar Negeri
Indo-Street Cafes merupakan pasar kuliner yang muncul di masa pandemi Covid-19. Kegiatan ini mengedepankan aspek kesehatan dengan konsep "Drive-Thrupick-up, dan cashless.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Kementerian Luar Negeri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x