Malaysia Ketar-ketir, Kasus Harian Covid-19 Bertambah hingga 317 Kasus

- 4 Oktober 2020, 10:20 WIB
Penanganan Prosedur Covid-19 di Bandara Malaysia
Penanganan Prosedur Covid-19 di Bandara Malaysia /Kemenkes Malaysia

PR TASIKMALAYA – Sejak akhir tahun 2019, dunia dihebohkan dengan temuan virus baru turunan SARS yang sekarang disebut Covid-19.

Covid-19 dalam beberapa waktu saja sudah menjangkiti beberapa negara dengan korban yang mencapai puluan bahkan jutaan orang di dunia.

Tak terlepas dengan negara-negara di kawasan Asia Tenggara pun terjangkit virus ini. Termasuk Indonesia, Malaysia, Singapura dan negara tetangga lainnya.

Baca Juga: Enggan Dicerai, Suami Siri Tega Bunuh Istri dan Anak Tiri di Pontianak

Hingga beberapa bulan lalu, Malaysia telah memberlakukan lockdown disebabkan penyebaran Covid-19 yang begitu cepat.

Sempat mengalami penurunan jumlah kasus, kini Malaysia kembali ketar-ketir dengan penambahan kasusnya yang cukup signifikan.

Seperti yang dilaporkan Kementerian Kesehatan Malaysia hingga Sabtu, 3 Oktober 2020 pukul 12.00, jumlah kasus Covid-19 mencapai 317 kasus per hari.

Baca Juga: 39 Mahasiswa Terima Beasiswa ke Eropa, Gubernur: Langkah Kaki Pemuda NTB Terdengar di Seluruh Dunia

Sehingga mengalami kenaikan dari kasus hari sebelumnya yang mencapai 287 kasus.

Hal itu disampaikan oleh Direjen Kesehatan Kementerian Kesehatan Malaysia, Tan Sri Dr Noor Hishan Abdullah dalam jumpa pers harian di Putrajaya.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x