Rudal Rusia Hantam Distrik Shevchenkivskiy di Kyiv, Wali Kota Vitali Klitschko Sampaikan Hal Ini

- 26 Juni 2022, 16:47 WIB
Rusia kirimkan rudal ke Distrik Shevchenkivskiy di Kyiv, Ukraina setelah bagian timur negara itu jatuh ke tangan pasukan pro-Kremlin.
Rusia kirimkan rudal ke Distrik Shevchenkivskiy di Kyiv, Ukraina setelah bagian timur negara itu jatuh ke tangan pasukan pro-Kremlin. /REUTERS/Gleb Garanich

Baca Juga: Jokowi Dilaporkan Akan Berkunjung ke Rusia, Undang Vladimir Putin Berpartisipasi dalam KTT G20

"Mereka (tim penolong) telah mengeluarkan seorang gadis berusia tujuh tahun. Dia masih hidup," lanjutnya.

Tim penyelamat masih berusaha untuk mencari dan menyelamatkan ibunya.

Menurut penuturan Kepolisian Ukraina, Ihor Klymenko, dari insiden itu, sedikitnya lima orang mengalami luka-luka.

Sejauh ini, kehidupan kembali berjalan normal di Kyiv setelah perlawanan sengit untuk menahan gempuran Rusia pada awal perang.

Baca Juga: Militer Rusia Diduga Kirim Pesan Ancaman ke Pasukan Ukraina Lewat Medsos, Ancam Celakai Keluarga

Sirene serangan udara saat itu secara teratur terdengar di seluruh kota.

Sementara itu, Rusia membantah telah menargetkan warga sipil dalam serangan ini.

Kota medan perang utama di timur Sievierodonetsk jatuh ke tangan pasukan pro-Rusia pada hari Sabtu setelah pasukan Ukraina mundur.

Pihaknya mengatakan tidak ada lagi yang harus dipertahankan di kota yang hancur itu setelah berbulan-bulan pertempuran sengit.

Halaman:

Editor: Amila Yosalfa Fauziah

Sumber: Reteurs


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah