Kate Middleton Disebut Pemalu, Benci Dikritik soal Busana, hingga Dibandingkan dengan Putri Diana

- 28 Februari 2022, 09:29 WIB
Camilla Tominey membandingkan Kate Middleton dengan Putri Diana hingga sebut istri Pangeran William ini pemalu dan benci dikritik glamor.
Camilla Tominey membandingkan Kate Middleton dengan Putri Diana hingga sebut istri Pangeran William ini pemalu dan benci dikritik glamor. //Instagram/@katemiddletonoutfits

PR TASIKMALAYA - Kate Middleton disebut pemalu, benci menerima kritik hidup glamor, hingga dibandingkan dengan Putri Diana oleh pakar Kerajaan Camilla Tominey.

Camilla Tominey menunjukkan perbedaan mencolok antara istri Pangeran William, Kate Middleton dengan mendiang Putri Diana.

“Saya pikir ini sulit bagi Kate Middleton secara individu, karena dia pada dasarnya pemalu," ucap Camilla Tominey seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Express.

Menurut Camilla Tominey, Kate Middleton dan mertuanya, Putri Diana telah menjadi sorotan publik usai menjalani kehidupan yang relatif pribadi sebelumnya.

Baca Juga: Ramalan Shio Tikus, Kerbau, dan Macan Hari Ini, 28 Februari 2022: Antusipasi Krisis Ekonomi Mendatang

“Saya pikir dia bisa lebih menghargai dirinya sendiri, dengan berbicara lebih banyak," lanjut Camilla Tominey.

Kate Middleton menurutnya memiliki ketakutan yang melumpuhkan untuk berbicara di depan umum, hingga memengaruhi perannya dalam kehidupan publik.

“Karena jika para bangsawan ingin menjadi modern dan sangat abad ke-21, para putri perlu didengar dan juga dilihat," ujar Camilla Tominey.

Sementara Putri Diana, menurutnya lebih berani berbicara di depan umum daripada Kate Middleton.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bentuk Wajah Anda Ungkap Karakter Dirimu, Ambil Cermin dan Cek!

“Itulah mengapa Diana sangat ajaib karena selain terlihat bagus, jika dia naik ke podium, dia benar-benar akan mengatakan sesuatu yang signifikan,” lanjutnya.

Hubungan romansa sekilas Putri Diana dan Pangeran Charles sebelum menikah pada 1981, juga dibandingkan dengan Kate Middleton dan Pangeran William yang bertemu di Universitas St Andrews dan memiliki masa pacaran panjang.

"Ya itu adalah waktu bebas pers, empat tahun di universitas di mana tidak ada media," lanjut Camilla Tominey.

Menurut fotografer Kerajaan Arthur Edwards, Kate Middleton harus berbicara lebih banyak tentang tujuannya, agar mendapatkan publisitas yang layak didapatkan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari ini Senin, 28 Februari 2022: ANTV, Trans 7, tvOne, Ada Sinema Spesial Ajari Aku Islam

“Sebaliknya itu semua tentang seperti apa penampilannya, apa yang dia kenakan, ketika dia memotong rambutnya," ucap Arthur Edwards.

Selain itu menurutnya, Kate Middleton benci kritik soal hidup glamor dalam menjalankan tugas Kerajaan, sejak dia bergabung sebelas tahun yang lalu.

"Dia benci ketika dia dikritik, karena mengenakan gaun yang sama untuk kedua kalinya dalam sebulan," lanjut Arthur Edwards.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah