Uji Coba Amerika Berikan Hormon Estrogen untuk Pria dalam Kemungkinannya Membunuh Corona

- 28 April 2020, 12:00 WIB
ILUSTRASI penelitian Virus coeona.*
ILUSTRASI penelitian Virus coeona.* //The Sun/

PIKIRAN RAKYAT - Para medis kini tengah bertanya-tanya apakah hormon estrogen yang ada pada peremupuan bisa menjadi alat yang berguna untuk membantu memerangi Covid-19.

Kini para dokter itu tengah menguji coba untuk memberikan pria hormon estrogen setelah menemukan laporan bahwa wanita memiliki kemungkinan lebih besar untuk bertahan setelah terpapar virus corona.

Dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari situs The Sun, bahwa tingkat kematian pada wanita karena Covid-19 lebih kecil dibandingkan laki-laki.

Baca Juga: Polisi Ciduk Para Tamu yang Menggelar Pesta Diam-Diam di Hotel, di Tengah Wabah Covid-19

Dua rumah sakit di Amerika sekarang tengah menguji teori tersebut, dengan memberikan pria hormon estrogen untuk waktu yang terbatas.

Uji coba ini dilakukan untuk melihat apakah hormon tersebut bisa meningkatkan sistem kekebalan dalam tubuh pria.

Pada bulan Maret, badan penelitian kesehatan masyarakat Italia mengatakan bahwa lebih dari 70 persen kematian di negara tersebut adalah pria.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Tiongkok pun mengatakan bahwa tingkat kematian pria di negara tersebut 65 persen lebih tinggi dari kalangan wanita.

Baca Juga: Polisi Ciduk Para Tamu yang Menggelar Pesta Diam-Diam di Hotel, di Tengah Wabah Covid-19

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x