Warga AS Beramai-Ramai Datang ke Pantai di Tengah Puncak Covid-19 di Negara Tersebut

- 26 April 2020, 14:23 WIB
ORANG-orang berjalan naik dan turun di Huntington City Beach selama wabah penyakit coronavirus (COVID-19), di Huntington Beach, California, AS, 25 April 2020.*
ORANG-orang berjalan naik dan turun di Huntington City Beach selama wabah penyakit coronavirus (COVID-19), di Huntington Beach, California, AS, 25 April 2020.* // REUTERS / Kyle Grillot

PIKIRAN RAKYAT - Banyak orang Amerika Serikat yang kini berbondong-bondong untuk pergi ke pantai di wilayah Florida dan California pada Sabtu, 25 April 2020.

Padahal kasus Covid-19 di negara tersebut tengah mencapai rekor tertinggi dari hari sebelumnya.

Gelombang panas membawa warga California datang ke pantai-pantai terbuka di Newport Beach dan Huntington Beach meskipun masih ada larangan untuk warga agar berdiam diri di rumah saja.

Baca Juga: Penerapan Jam Malam Virus Corona Berujung Maut, Polisi Menembak Satu Warga Sipil

Gubernur California Gavin Newsom telah memperingatkan mereka untuk mempraktikan jarak sosial saat berada di pantai.

Tak hanya itu, salon rambut dan toko-toko lain di Georgia, Oklahoma, dan beberapa negara bagian lainnya juga dibuka untuk hari kedua karena negara tersebut kini tengah kembali membuka peluang ekonomi setelah satu bulan menerapkan Lockdown.

Langkah-langkah ini bertentangan dengan peringatan dari banyak pakar kesehatan, yang mengatakan bahwa interaksi manusia dapat memicu gelombang baru kasus Covid-19.

Diketahui bahwa seperempat dari korban yang meninggal di dunia adalah berasal dari warga Amerika Serikat.

Baca Juga: Memasuki Bulan Ramadhan, Omzet Penjualan Baju Muslim Meningkat hingga 50 Persen

Sementara Gubernur New York Andrew Cuomo mengulang peringatannya dan menyebut bahwa memulai kembali bisnis di tengah pandemi Covid-19 itu berisiko.

Namun dalam hal ini, Vlusia County, rumah yang ada di pantai Daytona kini beroperasi kembali untuk para pengunjung yang memiliki penyakit cacat.

Hal tersebut merupakan salah satu langkah perlahan untuk membangkitan kembali bisnisnya selama terhenti karena pandemi Covid-19.

Sementara pada briefing Jumat, 24 April 2020 juga Manajer Kabupaten George Recktenwald telah menggambarkan penyediaan parkir santai sebagai langkah tambahan untuk warga agar tidak berkelompok.

Baca Juga: Pasien Meninggal Dunia Positif Covid-19 di Kota Tasikmalaya Bertambah Menjadi Tiga Orang

Namun, seorang penduduk mengatakan bahwa pengunjung pantai tidak mengindahkan aturan tersebut.

"Saya tahu mereka memiliki peraturan dan batasan, tetapi orang-orang tidak mendengarkan," kata John Overchuck (45) seorang pengacara yang tinggal di rumah di tepi pantai bersama istri dan anak perempuannya di selatan Daytona Beach di New Smyrna Beach seperti yang diberitakan oleh situs Reuters. 

Ia mengatakaan saat dirinya berjalan-jalan di pantai selama 10 menit, pantai tersebut sudah dipenuhi oleh para pengunjung.

Overchuck mengatakan dia takut kembalinya ribuan warga pecah saat musim semi dan banyak wisatawan tertarik mengunjungi ke Smyrna dan pantai-pantai county lainnya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah