Pasien Virus Corona di Thailand Diklaim Sembuh karena Ganja, Faktanya Berbeda

- 6 Maret 2020, 18:53 WIB
ILUSTRASI penggunaan masker untu menghindari virus corona.*
ILUSTRASI penggunaan masker untu menghindari virus corona.* /Pixabay/geralt//

PIKIRAN RAKYAT- Maraknya pemberitaan virus corona yang berasal dari Tiongkok dalam dua bulan terakhir ini, membuat sejumlah peneliti mulai berkonsentrasi melakukan percobaan.

Percobaan ini dilakukan guna meminimalisasi tingkat kematian 98.436 orang terinfeksi COVID-19 per hari ini seperti yang dilansir situs Wold Meter.

Namun, perlu diketahui pula bahwa kini lebih dari separuh pasien yang terinfeksi COVID-19 telah sembuh.

Baca Juga: Virus Corona Bikin Pertandingan Liga 1 2020 Terancam Tanpa Penonton, Pelatih Persib Bandung Angkat Bicara

Angka pasien yang sembuh di seluruh dunia pun terus bertambah. Hingga Jumat, 6 Maret 2020, jumlah pasien sembuh sedikitnya 55.637 orang.  

Berkenaan dengan hal itu, beberapa klaim obat atau bahan makanan yang disebut dapat memyembuhkan terinfeksi mulai bermunculan.

Seperti kabar yang beredar baru-baru ini, menyebut, Thailand berhasil menyembuhkan pasien virus corona dengan ganja. Berita ini beredar dalam berbagai akun media sosial Twitter dan Facebook.

Baca Juga: Informasi soal 104 Sepeda Motor Curian Ternyata Bohong, Ini Penjelasan Polsek Ujungberung Bandung

Salah satu akun yang menyebarkan narasi tersebut, adalah akun Facebook Nayla Putri Pertama, yakni pada Rabu, 5 Februari 2020.

Dalam narasi tersebut, dimuat sebuah artikel di situs Jurnas.com yang berbunyi 'Thailand Berhasil Sembuhkan Pasien Virus Corona dengan Ganja'.

Seperti diketahui, per 6 Maret 2020 jumlah terinfeksi virus corona di Thailand mencapai 47 orang, diduga penyebaranya terjadi akibat perjalanan dari negara-negara terinfeksi yang dilakukan oleh sejumlah warganya.

Baca Juga: Beredar Video ART di India Campurkan Urine ke Makanan Majikan yang Beda Agama, Terungkap Fakta Sebenarnya

Namun berdasarkan hasil penelusuran tim cek fakta @jabarsaberhoaks, dapat dipastikan bahwa konten yang dimuat salah satu akun Facebook dengan menyebut 'Thailand menyembuhkan pasien virus corona dengan ganja' adalah bohong atau hoaks.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Instagram @jabarsaberhoaks, berdasarkan penelusuran, artikel yang diunggah memang pernah dimuat oleh situs Jurnas.com, yakni pada 3 Februari 2020, dengan judul yang sama.

Namun, saat ini, judul artikel tersebut telah diubah. Sebelumnya judul yang dimuat oleh situs ini adalah 'Thailand Berhasil Sembuhkan Pasien Corona dengan Anti Virus' namun diubah menjadi 'Thailand Berhasil Sembuhkan Pasien Virus Corona dengan Ganja'.

Halaman:

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: JABAR SABER HOAKS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x