Peduli Lingkungan, Pengantin Malaysia Ini Buat Resepsi Pernikahan Bebas Sampah

- 8 Januari 2022, 05:05 WIB
ILUSTRASI - Pasangan pengantin asal Malaysia ini peduli lingkungan dengan mengusung konsep resepsi pernikahan bebas sampah.*
ILUSTRASI - Pasangan pengantin asal Malaysia ini peduli lingkungan dengan mengusung konsep resepsi pernikahan bebas sampah.* /Pexels /Jeremy Wong/

PR TASIKMALAYA – Pernikahan tentu menjadi hal yang paling dinanti bagi setiap pasangan.

Namun, tampaknya pengantin Malaysia yang satu ini memiliki ide resepsi pernikahan yang unik.

Pengantin Malaysia ini pun membuat acara resepsi pernikahan yang bebas dari sampah semaksimal mungkin.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari World of Buzz, acara pernikahan biasanya dilekatkan pada agenda yang mahal dan menghasilkan banyak sampah.

Baca Juga: 5 Film Fiksi Ilmiah ini Ternyata Menceritakan Tahun 2022, Salah Satunya The Tomorrow War

Namun pengantin asal Malaysia bernama Tejasvini Shanmuganathan dan Shatish Rao ini berencana membuat pernikahan mereka berbeda.

“Kami menentang ide tentang membuang makanan dan penggunaan plastik. Jadi kami memutuskan untuk mengimplementasikan prinsip ini di pernikahan kami,” ujarnya.

Bukan hanya itu, biaya pernikahan yang peduli lingkungan ini pun dikatakan jauh lebih murah jika dibandingkan dengan pernikahan konvensional.

“Teman dan anggota keluarga kami memiliki peran yang besar dalam membuat perencanaan, dekorasi candi di mana kami melangsungkan pernikahan hingga menyajikan makanan,” katanya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Temukan Hal yang Menanti Anda di Masa Depan Melalui Gulungan Kertas Ini

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: World Of Buzz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x