Pangeran William Mengaku Memiliki Pengalaman Paling Traumatis Sepanjang Hidupnya, Apa Itu?

- 5 Desember 2021, 15:55 WIB
Sama seperti orang lainnya, Pangeran William ungkap kisah traumatis yang pernah dialaminya, begini ceritanya.
Sama seperti orang lainnya, Pangeran William ungkap kisah traumatis yang pernah dialaminya, begini ceritanya. /Instagram @dukeandduchessofcambridge

PR TASIKMALAYA - Pangeran William, sebagai seorang tokoh kerajaan paling dihormati ternyata menyimpan pengalaman traumatis dalam hidupnya.

Sosok Pangeran William yang berwibawa dan memiliki kharisma rupanya memiliki pengalaman traumatis yang tak terlupakan.

Salah satu pengalaman yang Pangeran William ungkap adalah ketika ia menjadi seorang pilot ambulan udara.

Diakui oleh Pangeran William, saat menjadi pilot ambulan udara, ia merasakan hal berbeda dalam dirinya.

Baca Juga: Liga Inggris: West Ham United 3-2 Chelsea, 3 Faktor yang Menonjol saat Pertandingan

Menurut Pangeran William, ia merasakan semacam ada ketegangan yang membuatnya merasa berbeda dari hal lainnya.

"Saya tidak menangis, tetapi saya merasakan sesuatu telah berubah. Saya merasakan semacam ketegangan nyata dalam diri saya," ucapnya seperti dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari People.

Suami dari Kate Middleton itu sebelumnya mengemban tugas sebagai pilot helikopter ambulans udara.

Ia menjabat sebagai pilot pencarian dan penyelamatan RAF (Royal Air Force).

Baca Juga: Krisdayanti Unggah Potret Bersama Aurel Hermansyah, Maia Estianty: Bahagia Lihatnya

Ketika menjadi pilot penyelamat, kakak dari Pangeran Harry itu mengenang perjuangan berat hingga harus menjaga kesehatan mentalnya.

Saat itu, William bekerja di East Anglian Air Ambulance pada 2015.

Pada 2017, ia pun meninggalkan pekerjaan sebagai seorang pilot dan lebih memfokuskan diri pada tugas kerajaan.

William mengatakan jika pekerjaannya sebagai seorang pilot juga turut merasakan trauma orang yang ditolongnya.

Baca Juga: Sindikat Pengedar Narkoba Lintas Sumatera Ditangkap, 534 Kilogram Ganja Disita

Ia sempat bertemu dengan keluarga pasien yang sedang dalam masa pemulihan, disitu ia belajar bagaimana mengendalikan kesehatan mentalnya.

Pekerjaan William sebagai pilot ambulans udara membuatnya terinspirasi untuk menyebarkan kesadaran tentang pentingnya mendukung kesehatan mental.

"Kami mengerti bahwa kesehatan mental menjadi suatu hal yang tabu dan menjadi stigma negatif sejak lama di seluruh dunia," ujarnya.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: People


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah