AS Berpotensi Jual Senjata ke Israel Senilai Rp 10,4 Triliun!

- 18 Mei 2021, 20:41 WIB
Pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menyetujui potensi penjualan senjata ke Israel senilai  Rp 10,4 Triliun.
Pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menyetujui potensi penjualan senjata ke Israel senilai Rp 10,4 Triliun. //Reuters

PR TASIKMALAYA – Pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menyetujui potensi penjualan senjata ke Israel senilai 735 juta dollar AS atau setara Rp 10,4 Triliun. 

Anggota Kongres AS sendiri diharapkan oleh pihak eksekutif agar tidak menolak rencana penjualan senjata ke Israel tersebut, meski sedang terjadi kekerasan dengan Palestina.

Tiga orang yang merupakan lingkaran dalam Kongres AS menyatakan bahwa pihaknya resmi diberitahu tentang rencana penjualan komersial senjata ke Israel tersebut pada, 5 Mei 2021.

Baca Juga: Dikonfirmasi Layak Tayang oleh KBS, Lagu Butter Milik BTS Rupanya Digarap RM Lho!

Disitat Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari Reuters pada Selasa, 18 Mei 2021 rencana tersebut merupakan bagian dari proses peninjauan reguler sebelum persetujuan penjualan senjata ke pihak asing secara besar-besaran bisa dilanjutkan.

Rencana penjualan senjata dari AS ke Israel itu sendiri pertama kali diberitakan oleh media setempat, Washington Post.

Kongres AS diberitahu tentang rencana penjualan senjata tersebut pada bulan April, sebagai bagian dari proses pengecekan nonformal normal sebelum ada pemberitahuan resmi pada 5 Mei.

Baca Juga: Panjang Jari Tangan Ungkap Kepribadian dan Karir yang Cocok, Cek Faktanya di Sini!

Di bawah aturan perundang-undangan di AS, pemberitahuan resmi membuka ‘jendela’, kemungkinan Kongres menolak rencana eksekutif tersebut.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: REUTERS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x