Erdogan Beri Tahu Vladimir Putin bahwa Israel Harus Diberi ‘Pelajaran Berharga’

- 13 Mei 2021, 18:40 WIB
Potret Presiden Rusia Vladimir Putin (kiri) dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan (kanan), yang saling berkomunikasi terkait Israel dan Palestina.
Potret Presiden Rusia Vladimir Putin (kiri) dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan (kanan), yang saling berkomunikasi terkait Israel dan Palestina. /Dok. REUTERS.

PR TASIKMALAYA – Presiden Republik Turki, Reccep Tayyip Erdogan telah memberi tahu Presiden Republik Federal Rusia, Vladimir Putin bahwa komunitas internasional harus memberi sebuah ‘pelajaran berharga’ untuk Israel.

Hal yang disampaikan Erdogan merupakan respon dari Turki bagi aksi Israel terhadap orang Palestina.

Disitat Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari laman Foxnews pada Kamis, 13 Mei 2021, bagian Direktorat Komunikasi Kepresidenan Turki menyatakan bahwa kedua pemimpin itu berbicara via telepon pada hari Rabu kemarin membicarakan konflik tersebut.

Baca Juga: Tampil Beda, Sherina Munaf dan Suami Ucapkan Selamat Idul Fitri dan Kenaikan Isa Almasih Sambil Gendong Kucing

Erdogan menekankan perlu adanya sebuah ‘pelajaran berharga dan pencegah’ bagi Israel dari komunitas internasional.

Erdogan juga meminta Dewan Keamanan PBB untuk ikut mengambil langkah determinasi dan memberikan pesan yang jelas ke Israel.

Lebih lanjut, Erdogan juga menyarankan Vladimir Putin melobi pasukan perlindungan internasional untuk melindungi orang Palestina.

Baca Juga: Tolak Proposal Gencatan Senjata dari Hamas, Israel Pilih Intensifkan Serangan ke Jalur Gaza

Sebelumnya, Erdogan menyatakan atas aksi kekerasan Israel yang terbaru bahwa negara tersebut adalah ‘negara teroris yang kejam’.

Halaman:

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: Fox News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x