Ada Pembunuhan, Pemerintah Kota Seoul Berencana Larang Acara Mabuk-mabukan di Tepi Sungai Han

- 13 Mei 2021, 06:00 WIB
Pemerintah Kota Seoul larang warganya mabuk  di Tepi Sungai Han karena ada pembunuhan.
Pemerintah Kota Seoul larang warganya mabuk di Tepi Sungai Han karena ada pembunuhan. /Michal Jarmoluk/ Pixabay/Pixabay

PR TASIKMALAYA – Bulan lalu ditemukan seorang mahasiswa kedokteran tewas di Tepi Sungai Han. sebelumnya mengadakan acara mabuk-mabukan dengan temannya di tepian sungai itu.

Diduga bahwa si mahasiswa kedokteran bernama Son Jung Min (22) tersebut diduga tewas dibunuh temannya sendiri dan hingga kini kasus ini masih diselidiki dan tentunya masih menarik perhatian warga Korea Selatan.

Akibat dari kasus terduga pembunuhan ini, pemerintah kota Seoul berencana untuk melarang acara mabuk-mabukan di tepi Sungai Han.

Baca Juga: Panduan Penyelenggaraan Salat Idul Fitri 2021, Simak Anjuran dari Kemenag Ini

Dilansir Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari laman The Korea Herald, jasad Son Jung Min ditemukan dan diangkat dari Sungai Han di tanggal 30 April.

Son Jung Min terakhir kali terlihat masih hidup di tanggal 25 April dalam keadaan tertidur di dekat temannya.

Sebelum tertidur, Son Jung Min sepertinya mengadakan acara minum-minum dengan temannya di area taman tepi Sungai Han yang berlokasi di Banpo, Seoul.

Baca Juga: Perkara Baju Andin Ikatan Cinta, Seorang Istri Ngambek Sama Suaminya

Acara minum-minum tersebut diduga digelar sejak tanggal 24 April, pukul 23.00 KST.

Halaman:

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: Allkpop The Korea Herald


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah