Negara Eropa Akui Palestina, AS Justru Meradang dan Kesal

23 Mei 2024, 14:41 WIB
Ilustrasi bendera AS /Pexels/Brett Sayles/

PR TASIKMALAYA - Pada Rabu, 22 Mei waktu setempat, pemerintah Amerika Serikat (AS) menentang negara eropa yang mengakui Palestina sebagai negara.

Adapun negara yang mengakui Palestina sebagai negara, yakni Norwegia, Irlandia, dan Spanyol. Negara eropa lainnya akan menyusul dalam waktu dekat.

Menurut Pemerintah AS, kenegaraan Palestina seharusnya tidak diwujudkan melalui pengakuan sepihak yang melibatkan beberapa negara lain.

"Presiden merupakan pendukung kuat solusi dua negara dan mendukung solusi tersebut sepanjang kariernya," kata juru bicara Dewan Keamanan Nasional AS.

Baca Juga: Jadi Negara Eropa Pertama, Norwegia Siap Tangkap Netanyahu dan Gallant Jika Surat Perintah dari ICC Turun

Pihak pemerintah AS mengungkapkan bahwa pengakuan negara Palestina, bisa diwujudkan melalui negosiasi antara kedua belah pihak secara langsung.

"Dia meyakini bahwa negara Palestina harus diwujudkan melalui negosiasi langsung antara kedua belah pihak, bukan melalui pengakuan sepihak," imbuh juru bicara itu dikutip dari ANTARA.

Pada pengumuman terpisah di hari yang sama, pemerintah Norwegia, Irlandia, dan Spanyol akan mengakui Negara Palestina.

Langkah yang diambil ketiga negara eropa tersebut, dianggap baik oleh kepresidenan Palestina. Berbeda dengan Israel yang menarik pulang duta besarnya dari tiga negara eropa itu.

Baca Juga: Warga Iran Beduka! Presiden Ebrahim Raisi Dilaporkan Meninggal Dunia dalam Kecelakaan Helikopter

Presiden AS Joe Biden pada 19 Mei lalu, mengatakan bahwa pemerintahannya sudah berupaya untuk memastikan ada solusi yang dicapai kedua negara itu.

Biden mengakui jika masalah antar kedua negara itu, dinilai paling rumit dan sulit di dunia. Apalagi punya tujuan untuk melihat dua negara yang tidak pernah akur untuk hidup damai.

"Ini adalah salah satu masalah yang paling sulit dan paling rumit di dunia," kata Biden.***.

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler