Catat! 11 Jenis Sakit Kepala yang Dapat Dirasakan Manusia, di Mana Saja Letaknya?

- 10 Oktober 2023, 21:39 WIB
ilustrasi - Simak berikut ini adalah 11 jenis sakit kepala dan letak dari titik sakit yang dapat dirasakannya oleh manusia.
ilustrasi - Simak berikut ini adalah 11 jenis sakit kepala dan letak dari titik sakit yang dapat dirasakannya oleh manusia. /pexels/ Andrea Piacquadio

PR TASIKMALAYA - Menurut World Health Organization (WHO), sakit kepala adalah keluhan penyakit yang umum dirasakan oleh manusia. Sebab faktanya, hampir separuh orang dewasa pasti pernah mengalaminya satu kali dalam waktu satu tahun.

Dalam hal ini, sakit kepala memiliki jenis yang berbeda-beda. Dimana titik yang terasa sakit bervariasi di bagian kepala manusia. Oleh karenanya, menurut The International Classification of Headache Disorders menyatakan bahwa ada lebih dari 150 jenis di dalamnya.

Dari jumlah 150 jenis sakit kepala tersebut dibagi menjadi dua bagian utama, yakni primer dan sekunder. Pada sakit kepala berjenis primer tidak memiliki penyebab dari faktor lain. Artinya seperti migrain dan sakit kepala tegang disebabkan oleh faktor internal.

Sebaliknya, pada jenis sekunder penyebabnya datang dari luar atau eksternal. Hal itu dapat ditemukan dari sakit kepala karena cedera atau penghentian konsumsi kafein secara tiba-tiba.

Baca Juga: Taemin SHINee Comeback di Akhir Oktober, Rilis Album Baru Bertajuk Guilty

Oleh karenanya, untuk mengetahui apa saja jenis sakit kepala yang dapat dirasakan manusia dan dimana letak atau titik sakitnya. Mari simak penjelasan di bawah ini yang kami himpun dari Medical News Today, Selasa, 10 Oktober 2023.

Migrain

Sakit kepala jenis migrain adalah perasaan nyeri yang dirasakan di satu sisi kepala. Biasanya perasaan sakit itu dibarengi dengan mual dan muntah juga. Adapun gejalanya seperti kehilangan sebagian penglihatan, mati rasa, perasaan geli, hingga kelemahan otot.

Sedangkan terkait penyebabnya, pakar kesehatan belum menemukan secara pasti. Namun, sering ditemukan karena adanya depresi, epilepsi, atau faktor keturunan.

Baca Juga: PAN Teguh Dorong Erick Thohir Menjadi Bacawapres dari Koalisi Indonesia Maju!

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x