Resep Nasi Goreng Jando Khas Bandung yang Pastinya Enak dan Bikin Nagih, Berikut Bahan Serta Cara Buatnya

- 15 September 2023, 19:08 WIB
Nasi Goreng Jando Khas Bandung yang lezat dan nikmat.
Nasi Goreng Jando Khas Bandung yang lezat dan nikmat. /Instagram/@martinpraja/

PR TASIKMALAYA – Jando merupakan bagian lemak susu sapi yang terletak di payudara sapi bagian dalam tetapi bukan bagian lemak.

Namun di bandung sendiri, Jando biasa diolah menjadi sate dengan bagian gajih yang menjadi pembeda dan sekaligus ciri khas dari makanan tersebut.

Bagian lemak inilah yang membuat sate Jando menjadi lebih gurih saat disantap dengan tambahan bumbu kacang yang rasanya sedikit agak manis.

Tetapi kali ini kita akan mencoba menu baru, yakni Nasi Goreng Jandon resep ini terinspirasi dari sate Jando khas bandung.

Baca Juga: Resep Obat Batuk dan Pilek Alami ala dr Zaidul Akbar! Wajib Dicoba

Nah tanpa perlu banyak basa-basi lagi, langsung saja yuk simak resep Nasi Goreng Jando Khas Bandung yang pastinya enak dan bikin nagih, berikut bahan-bahan dan cara membuatnya, dikutip dari akun Instagram @martinpraja, Jumat, 15 September 2023. 

Bahan-bahan yang perlu disiapkan:

Bahan pertama yang harus kamu siapkan adalah, 250 gram daging jando, iris tipis (lemak sapi), namun jika kamu mau ganti daging dan lemak sapi dengan bahan ayam dan kulitnya juga bisa loh.

Bahan selanjutnya adalah, 2 sdm minyak goreng, 3 pcs butir telur ayam, 500 gr nasi putih dingin, 1 sdt garam, 1 sdt kaldu bubuk, 1/2 sdt merica bubuk dan 4 sdm kecap manis.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah