Resep Dendeng Cabai Hijau Ala Chef Devina Hermawan yang Empuk dan Pedas, Coba Praktekan di Rumah!

- 15 Mei 2023, 11:48 WIB
Simaklah berikut informasi mengenai resep dan cara membuat Dendeng Cabai Hijau.
Simaklah berikut informasi mengenai resep dan cara membuat Dendeng Cabai Hijau. /Tangkapan layar YouTube/Devina Hermawan

Lalu untuk bahan bumbu halusnya, kita membutuhkan 6 siung bawang merah, 10 siung bawang putih, 2 butir kemiri, 4 cm lengkuas, 1 ruas kunyit, 3 cm jahe dan 100 ml minyak.

Selanjutnya juga ada bahan lainnya yang perlu Anda siapkan yakni 6 lembar daun salam, 1 batang serai yang sudah di geprek, 100 gr gula merah, 2 sdm kecap manis, 2 sdt garam, 2 sdt kaldu bubuk atau penyedap, 1 sdt merica, dan ±1500 ml air.

Baca Juga: Ditunjuk Sebagai CEO Baru Twitter, Linda Yaccarino Ingin Lakukan Hal Ini

Sementara itu, sambal untuk Cabai Hijaunya ialah 5-6 siung bawang merah, 10 siung bawang putih, 1-2 buah / 4-8 gr terasi, 100 ml minyak, 2 buah tomat hijau, 20 buah cabai rawit hijau yang sudah di cincang, 8 buah cabai hijau yang sudah di cincang, 4 buah cabai gendot yang sudah di cincang, 1-2 sdt garam, ¾ sdm gula, ¾ sdt penyedap, dan ¼ sdt merica.

Namun ada juga bahan yang perlu Anda siapkan yakni 8-10 buah cabai rawit hijau yang sudah di iris.

Jika bahannya sudah dipersiapkan, inilah cara membuat Dendeng Cabai Hijau:

Hal pertama yang dilakukan ialah  memblender bahan bumbu halus, tumis dengan daun salam dan serai hingga kering.

Baca Juga: NONTON GRATIS Demon Slayer Season 3 Episode 6 Sub Indo, Hantengu Jadi Semakin Kuat

Jika sudah, kita masukkan daging dan masak permukaan daging hingga kecoklatan sambil sesekali diaduk hingga tercampur rata.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x