Bisa Dijadikan Ide Bisnis Kuliner, Inilah Resep Pizza Kentang Sosis yang Unik dan Patut Dicoba!

- 14 Mei 2023, 18:51 WIB
Simaklah berikut ini informasi mengenai resep dan cara membuat camilan pizza kentang sosis ala Chef Devina Hermawan.
Simaklah berikut ini informasi mengenai resep dan cara membuat camilan pizza kentang sosis ala Chef Devina Hermawan. /Tangkapan layar YouTube/Devina Hermawan

PR TASIKMALAYA - Resep pizza kentang sosis ini merupakan kreasi pizza modern, yang bisa kamu jadikan sebagai bahan ide bisnis kuliner.

Yang mana pizza kentang sosis ini sangat cocok sebagai camilan atau bahkan bisa menjadi ide bisnis bagi Anda yang ingin mencoba melakukan bisnis kuliner.

Kali ini Chef Devina Hermawan telah membagikan resep pizza kentang sosis, yang patut kamu coba.

Berikut adalah resep lengkap untuk membuat pizza kentang sosis, yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Devina Hermawan.

Baca Juga: Link Streaming dan Spoiler Drakor Dr Romantic Season 3 Episode 7: Dokter dan Pasien Hadapi Ketegangan

Bahan yang diperlukan untuk membuat pizza kentang sosis 650 gram kentang, kupas direndam dalam air, 30 gram tepung terigu protein sedang, 50 gram tepung maizena, 1/2 sendok teh garam, 1/4 sendok teh merica dan minyak secukupnya.

Untuk bahan isian siapkan kanzler cheese cocktail, 60 gram saus BBQ atau saus pizza, 1/2 buah bawang bombay, iris tipis, 1 buah tomat merah, iris tipis dan minyak untuk menumis.

Sedangkan untuk bahan topping, bisa menggunakan keju mozarella, dan parsley kering.

Berikut langkah-langkah dalam membuat pizza kentang sosis:

Baca Juga: Link Streaming dan Spoiler Drakor Doctor Cha Episode 10: Cha Jeong Suk Memilih Menggugat Cerai Suaminya?

Pertama parut kentang yang telah dikupas, lalu peras hingga kering.

Campurkan kentang parut dengan tepung terigu, tepung maizena, garam, dan merica, kemudian aduk hingga semua bahan tercampur rata.

Panaskan sedikit minyak dalam wajan, kemudian masukkan adonan kentang. Ratakan adonan dan panggang selama 7-8 menit dengan api sedang kecil hingga kentang menjadi kering dan kecoklatan.

Tambahkan sedikit minyak lagi agar kentang lebih kering, kemudian balik adonan kentang dan panggang kembali hingga kedua sisi kentang matang sempurna.

Baca Juga: Link Nonton Doctor Cha Episode 10: Spoiler, Jam Tayang, dan Pratinjau untuk Malam Ini!

Untuk isian, panaskan sedikit minyak dalam wajan dan tumis bawang bombay hingga harum.

Tambahkan Kanzler Cheese Cocktail ke dalam wajan dan aduk rata dengan bawang bombay. Biarkan bahan isian ini matang dan tercampur sempurna.

Ambil adonan kentang yang telah dipanggang tadi dan ratakan saus BBQ atau saus pizza di atasnya.

Tambahkan irisan tomat, tumisan bawang bombay, potongan sosis, dan keju mozarella di atasnya.

Baca Juga: Anak Muda Bisa Terkena Gangguan Jantung, Apa Penyebabnya?

Panggang kembali pizza kentang ini dalam oven hingga keju mozarella meleleh dan pinggiran pizza berwarna kecoklatan.

Setelah matang, taburkan parsley kering di atas pizza sebagai toppingnya.

Maka pizza kentang sosis siap untuk disajikan dan dinikmati.

Dengan resep ini, Anda dapat membuat pizza kentang sosis yang lezat dan unik, juga bisa anda jual sebagai ide bisnis kuliner.

Baca Juga: Pencinta Gorengan Merapat! Intip Resep Bala-bala Garing Sejagat Raya

Nikmati sensasi gurih dari kentang panggang yang renyah, kelezatan sosis yang berpadu dengan saus dan keju, serta aroma wangi dari bawang bombay yang ditumis.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah