Lebaran 2023: Inilah Cara membuat Kue Putri Salju ala Chef Devina Hermawan

- 4 April 2023, 18:43 WIB
Ilustrasi - Berikut adalah bahan dan cara membuat kue putri salju ala Chef Devina Hermawan tanpa cetakan untuk lebaran 2023.
Ilustrasi - Berikut adalah bahan dan cara membuat kue putri salju ala Chef Devina Hermawan tanpa cetakan untuk lebaran 2023. /Instagram/@dapurnone_/

PR TASIKMALAYA – Pada artikel ini akan memaparkan resep kue putri salju yang menjadi incaran utama para pembeli menjelang lebaran 2023 tiba. Chef Devina Hermawan akan memberikan cara yang tidak biasa dalam membuat kue ini.

Kue putri salju adalah kue yang selalu dimakan oleh setiap tamu dalam momentum idul fitri atau lebaran 2023. Diketahui,  kue ini selalu laris manis dalam penjualan karena banyak peminat dari kue dengan ciri khas taburan warna putih.

Namun Chef Devina Hermawan punya cara yang tidak biasa dalam pembuatan kue putri salju untuk lebaran 2023. Salah satu cara yang dilakukan adalah tanpa menggunakan cetakan khusus untuk kue.

Berikut adalah bahan dan cara membuat kue putri salju ala Chef Devina Hermawan tanpa cetakan untuk lebaran 2023. Sebagaimana dilansir dari kanal Youtube pribadinya.

Baca Juga: Kamu Dikerjain Nih! Dua Anak yang Sedang Bermain Tes IQ Sembunyikan 5 Perbedaan Gembar, Kerjakan dalam 9 Detik

Bahan:

- 120 gr mentega tawar (suhu ruang)

- 120 gr dutch butter(suhu ruang)

- 110 gr gula halus

- 1 sdt perisa vanila

- ⅛ sdt garam

- 2 butir kuning telur

- 270 gr tepung terigu protein sedang

- 55 gr maizena

- 100 gr kacang mede panggang

Baca Juga: Pencairan Dana KJP Plus Tahap II Tahun 2022 Sudah Dibuka, Inilah Total Dana yang Didapatkan Tiap Jenjang

Pelapis:

- Gula donat (dekstrosa)

Langkah:

1. Kocok dutch butter, mentega, dan gula halus hingga pucat dan mengembang kemudian tambahkan perisa vanila, garam, dan kuning telur, kocok sesaat hingga menyatu;

2. Masukkan tepung terigu dan maizena sambil disaring, aduk rata secara perlahan dengan spatula;

Baca Juga: Resep Pizza Teflon 7 Menit, Menu Endulita untuk Buka Puasa Ramadhan 2023

3. Cincang kacang mede lalu masukkan ke dalam adonan, aduk rata;

4. Untuk cara pertama, masukkan adonan ke dalam kulkas selama 1-2 jam kemudian ambil 1 kepal adonan, bentuk roll memanjang seukuran jempol;

5. Gunakan sedikit tepung terigu supaya tidak lengket lalu potong miring. Bentuk seperti bulan sabit lalu susun ke dalam loyang yang sudah dialasi baking paper;

6. Untuk cara kedua, masukkan adonan ke dalam wadah plastik kemudian ratakan kurang lebih ukuran 20 x 29 cm lalu bagi menjadi 5 bagian dengan benda tumpul;

7. Masukkan ke dalam freezer selama 1 jam. Ambil 1 bagian adonan, taburkan sedikit tepung terigu kemudian potong-potong miring;

Baca Juga: 3 Amalan Sunnah di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara dengan Ibadah Wajib, Yuk Laksanakan

8. Bentuk adonan seperti bulan sabit kemudian susun ke dalam loyang yang telah dialasi baking paper;

9. Panggang dengan api bawah selama 30 menit di api kecil lalu panggang dengan api atas bawah selama 10 menit;

10. Untuk penggunaan oven listrik, panggang di suhu 130 derajat celcius selama 30-40 menit api atas bawah;

11. Keluarkan dari panggangan lalu balurkan ke dalam gula donat;

12. Kue putri salju siap dihidangkan.

Baca Juga: Tes IQ: Dapat Lihat 3 Perbedaan Antara 2 Gambar? Jenius Jika Dapat Melihatnya dalam 27 Detik

Itulah cara membuat kue putri salju tanpa cetakan ala Chef Devina Hermawan, Anda bisa membuat ini sebagai hampres atau sajian kue di ruang tamu pada lebaran 2023.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah