Rayakan Malam Tahun Baru 2023 dengan Resep Korean Barbeque Homemade ala Chef Devina Hermawan!

- 30 Desember 2022, 11:02 WIB
Simaklah berikut ini informasi mengenai resep dan cara mudah membuat Korean barbeque ala Chef Devina Hermawan untuk malam Tahun Baru 2023.
Simaklah berikut ini informasi mengenai resep dan cara mudah membuat Korean barbeque ala Chef Devina Hermawan untuk malam Tahun Baru 2023. /Tangkapan layar YouTube/Devina Hermawan

PR TASIKMALAYA - Menyambut Tahun Baru 2023, mungkin sebagian dari Anda tengah mencari tahu informasi tentang resep Korean barbeque. 

Kali ini, disediakan artikel mengenai resep Korean barbeque ala Chef Devina Hermawan. 

Chef Devina Hermawan membagikan resep Korean barbeque ini, agar bisa dengan mudah Anda lakukan di rumah. 

Sebagaimana dirangkum PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, inilah resep mudah membuat Korean barbeque ala Chef Devina Hermawan untuk merayakan Tahun Baru 2023.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Digital Kreasi Mediatama, Dibuka Posisi Desainer Grafis

Bahan:

Untuk daging sapi:

300 gr daging sapi has dalam
2 sdt bawang putih parut
1 sdm bawang bombai parut
1 sdt jahe parut
2 sdm buah pir parut
1 sdm kecap ikan
1 sdm kecap asin
2 sdt minyak wijen
Lada hitam sesuai selera
1,5 sdm gula merah

Baca Juga: Tes IQ: Bantu Kakek yang Jatuh di WC ini Cari 3 Perbedaan Gambar Identik, Serius Jenius Kalau Bisa!

Untuk daging ayam:

300 gr daging ayam
1 sdt bawang putih parut
1 sdm bawang bombai parut
1 sdm buah pir parut
1 sdt jahe parut
1 sdt kecap ikan
1 sdt kecap asin
1 sdm saus sambal
1 sdt cabai bubuk
2 sdt minyak wijen
Biji wijen secukupnya
1 sdm gula merah
Lada putih sesuai selera

Baca Juga: 15 Link Twibbon Tahun Baru 2023, Semarakkan Perayaan Awal Tahun dengan Meriah

Bahan pelengkap:

Bawang putih
Cabai hijau
Selada

Untuk cocolan:

Merica
Garam
Minyak wijen

Baca Juga: Tes Kepribadian: Cek Ukuran Tangan Anda! Tak Disangka Bisa Ungkap Sifat dan Karakter Mendalam yang Dimiliki

1. Masukkan semua bahan dan bumbu marinasi pada masing-masing daging. Aduk hingga rata.

2. Tambahkan 1 sdm minyak goreng pada masing-masing daging.

3. Simpan sebentar daging dalam lemari es.

4. Potong bawang putih dan cabe hijau sebagai pelengkap daging.

Baca Juga: Merayakan Libur Natal dan Tahun Baru, Kapan Waktu yang Aman untuk Ibu Hamil Pergi Liburan?

5. Siapkan alat pembakaran.

6. Oleskan minyak pada alat pembakaran sebelum membakar daging.

7. Masukkan daging sapi dan ayam serta bawang putih dan cabe hijau yang sudah dipotong.

9. Bolak-balik daging agar tidak gosong.

Baca Juga: Imperfect The Series Season 2: Maria Marah Besar pada sang Kakak

10. Angkat jika sudah matang.

Itulah resep mudah membuat Korean barbeque ala Chef Devina Hermawan yang bisa Anda ikuti di runah.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah