Waspada! Lima Gejala Depresi yang Tak Biasa, Salah Satunya Belanja Tak Terkontrol

- 7 Oktober 2022, 17:05 WIB
Ilustrasi berbelanja.
Ilustrasi berbelanja. /Pixabay

PR TASIKMALAYA - Depresi merupakan gangguan kesehatan mental yang menjadi salah satu penyebab disabilitas terbesar di dunia.

Orang yang menderita depresif secara tiba-tiba akan merasakan suasana hati yang muram seperti merasa sedih, mudah marah, bahkan sampai pikiran kosong.

Selain itu penderita depresi juga bisa kehilangan minat terhadap sesuatu yang sebelumnya disukai, mengalami masalah konsentrasi, bahkan hingga merasa tak memiliki harapan hidup.

Namun dari semua itu ada pula gejala depresi yang tak seperti biasanya, dan itu harus kita waspadai.

Baca Juga: Scooby-Doo! Akan Mendatangkan Velma Sebagai Karakter yang Lain di HBO Max

Berikut lima tanda orang menderita depresi tak biasa yang harus diwaspadai yang dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News, Jumat, 7 Oktober 2022 diantaranya:

1. Terlalu Berlebihan makan dan Obesitas

Sebuah penelitian menemukan bahwa orang-orang yang depresi cenderung mengalami kenaikan berat badan di sekitar pinggang.

Selain itu beberapa studi lain juga menemukan adanya hubungan antara depresi dengan binge eating atau dorongan untuk makan dalam jumlah besar dalam satu waktu.

Baca Juga: Park Ha Na Akan Membintangi Film Horor Ear Nail, Dibuat dari Video CCTV yang Mengerikan

2. Segan Merawat Diri

Mengabaikan perawatan diri merupakan awal tanda dari depresi dan kepercayaan diri yang menurun.

Biasanya mengabaikan perawatan seperti tidak menyikat gigi hingga mengabaikan pengobatan penyakit.

3. Intensitas Menggunakan Internet yang Berlebihan

Menghabiskan banyak waktu di internet juga bisa menjadi salah satu pertanda depresi.

Baca Juga: Tes Psikologi: Penasaran Isi Pikiran Suami Anda? Pilih 1 Minuman Ajaib ini dan Temukan Jawabannya

Biasanya orang yang alami depresi sering membuka situs permainan, komunitas daring hingga pornografi.

4. Kegiatan Berbelanja yang Mulai tak Terkontrol

Sebagian penderita depresi bisa merasakan dorongan kuat yang kompulsif untuk berbelanja, baik secara online maupun datang langsung.

Sebagian beranggapan kegiatan berbelanja mungkin bisa menjadi distraksi atau memperbaiki suasana hati untuk sementara waktu.

Namun yang pasti kegiatan ini tidak bisa memperbaiki depresi.

5. Merasa Nyeri Punggung

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo, Sagitarius, dan Aquarius Edisi Sabtu, 8 Oktober 2022: Berhenti Mengeluh

Rasa nyeri di punggung yang tak kunjung hilang bisa jadi merupakan pertanda depresi.

Studi menemukan dari 42 persen orang dengan keluhan nyeri punggung bawah mengalami depresi sebelum keluhan nyeri tersebut muncul.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah